Kini, Mitra Driver Grab Bisa Ganti Oli Lebih Hemat dengan Pertamina Lubricants
Selain memberi diskon pembelian produk pelumas, Pertamina Lubricants juga akan membuka gerai di GrabBike Lounge Kebayoran Lama Jakarta Selatan yang ak
Editor: Content Writer
Dengan semangat untuk terus dekat dengan konsumen dan pelanggan setianya, PT Pertamina Lubricants bersinergi dengan Grab, everyday super app terkemuka di Asia Tenggara, untuk memberikan manfaat menarik kepada seluruh mitra pengemudi Grab, baik GrabCar maupun GrabBike.
Peresmian kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama yang dilakukan oleh Andria Nusa, Direktur Sales & Marketing PT Pertamina Lubricants dan Ongki Kurniawan, Executive Director, Grab Indonesia di Jakarta (26/6).
Penandatanganan ini diharapkan menjadi awal dari kerja sama lainnya antara PT Pertamina Lubricants dan Grab.
Dengan pembelian 3 liter, mitra pengemudi GrabCar bisa menikmati diskon produk pelumas sebesar Rp 30 ribu untuk pembelian Fastron Techno 10w-40 dan Fastron Gold semua varian. Sementara untuk kendaraan roda dua, mitra pengemudi GrabBike bisa memanfaatkan diskon sebesar Rp 10 ribu untuk pembelian Enduro Matic G dan 4T Racing setiap pembelian 0,8 liter dan 1 liter.
Selain itu, Pertamina Lubricants juga akan membuka gerai di GrabBike Lounge Kebayoran Lama Jakarta Selatan yang akan memudahkan para mitra pengemudi GrabBike untuk melakukan pembelian dan penggantian oli.
“Kami senang dapat berkolaborasi dengan Grab dan bisa menjadi bagian dari pelayanan para mitra pengemudi Grab kepada konsumen Indonesia. Kami berharap para mitra pengemudi bisa menggunakan promo ini dengan maksimal untuk menunjang kebutuhan kendaraannya mereka,” ungkap Andria Nusa Direktur Sales & Marketing PT Pertamina Lubricants.
Program ini dapat diakses langsung di platform GrabBenefit mitra pengemudi Grab sejak April 2019. Mitra pengemudi GrabCar dapat menikmati program diskon ini di outlet Olimart, sedangkan mitra pengemudi GrabBike dapat memperoleh diskon di outlet Enduro Express bertanda khusus di seluruh Indonesia, meliputi Jabodetabek, Semarang, Surabaya, Bali, Balikpapan, Samarinda, Palembang, Jambi, Bengkulu, dan Makassar.
Untuk menikmati program ini, para mitra pengemudi cukup mengaksesnya lewat fitur GrabBenefits di aplikasi mitra pengemudi Grab dan berkunjung langsung ke outlet-outlet tersebut dengan menunjukan kode voucher yang tertera dalam aplikasi pengemudi mereka.
Executive Director Ongki Kurniawan mengatakan, “Mitra pengemudi kami merupakan salah satu aset berharga bagi Grab di mana prioritas kami adalah menjadikan mereka sebagai wirausahawan mikro serta memperbaiki kesejahteraan mereka melalui berbagai program yang terangkum dalam inisiatif Grab Mitra Sejahtera. Kami harap mitra pengemudi akan memperoleh manfaat dari program ini dan semakin bersemangat memberikan pelayanan terbaik bagi para pelanggan."(*)