Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Pesta Asia 2018

Asian Games 2018

Penonton Kecewa dengan Mekanisme Penukaran Tiket Pembukaan Asian Games 2018

zoom-in Penonton Kecewa dengan Mekanisme Penukaran Tiket Pembukaan Asian Games 2018
tribunnews.com/abdul majid
Suasan penukaran tiket pembukaan Asian Games di pintu 7 Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (17/7/2018). Tribunnews/Abdul Majid 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pintu tujuh Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta menjadi salah satu area tersibuk di banding dengan pintu lainnya di GBk pagi ini, Jumat (17/8/2018).

Pasalnya, di area tesebut calon penonton pembukaan Asian Games 2018 telah berkumpul untuk menukarkan tiket yang sebelumnya dibeli secara online di KiosTix.

Namun, tak sedikit dari mereka yang mengeluhkan sistem penukaran ini. Bunga satu diantaranya, penonton yag datang bersama dua rekannya itu menceritakan betapa ribetnya mekanisme penukaran tiket ini.

“Sebelumnya sih saya dapat info di instagram kalau penukaran tiket hari ini dibuka di pintu 2,3,4 dan 7, tadi saya sudah ke pintu 2 (depan hotel fairmont) tapi ternyata tidak buka, dialihkan ke pintu sini (7) semua,” kata Bunga.

“Jadi di sini numpuk semua. Belum lagi kita harus jalan ke sini, kan lumayan jauh,” sambungnya.

Dari pantauan tribunnews, di area pintu 7 memang terlihat calon penonton pembukaan Asian Games 2018 telah berbaris di depan tiket box.

Sambil mengantre mereka pun harus rela berpanas-panasan lantaran di area tersebut tak ada tenda atau area tertutup bagi.

“Ya, seharusnya kan mekanismenya tidak harus serepot ini, bisa saja langsung besok di tap atau bagaimana, kan sudah ada buktinya. Coba kalau yang beli di luar jakarta, mereka masa harus datang dulu ke sini, cuma untuk tuker tiket doang,” paparnya.

Semantaa itu, salah seorang volunteer yang bertugas di area tersebut juga mengaku banyak keluhan dari para penonton terkait penukaran tiket ini.

“Iya, tadi di sini banyak yang ngeluhin masalah penukaran tiket, tanya ke saya kenapa di pindah, malah ada yang sempat tertukar tiketnya,” jelasnya.

Pembukaan Asian Games 2018 akan dilangsungkan esok hari, Sabtu (18/7/2018) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas