TRIBUNNEWS.COM - Chief de Mission (CdM) Indonesia sekaligus Menpan RB, Syafruddin akhirnya bisa tidur tanpa beban.
Itu usai kontingen Indonesia berhasil melampaui target yang dibebakan pemerintah yakni 16 medali emas.
Per Selasa (28/8/2018), Indonesia sudah merangkum 24 keping emas, 19 perak, dan 29 perunggu.
"Setelah kemarin 20 medali emas saya sudah bisa tidur nyenyak. Sudah tenang karena targetnya sudah tercapai," katanya.
Indonesia ditargetkan 16 medali emas oleh pemerintah.
Capaian Indonedia saat ini merupakan rekor baru sejak menjadi tuan rumah Asian Games 1962.
Kala itu, Indonesia mengumpulkan 51 medali di antaranya 11 emas, 12 perak, dan 28 perunggu.
Dua medali emas tambahan hari ini dibukukan oleh atlet cabang olahraga badminton.
Tunggal putra Jonatan Christie dan ganda putra Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi menambah koleksi emas bagi Indonesia.