Laga Brasil vs Portugal Ditonton 4,7 Juta Pemirsa Indonesia
Laga Brasil vs Portugal mendapat perhatian dar 4,7 juta penonton Indonesia. Survei dilakukan di lima kota besar.
Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Widiyabuana Slay
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Luar biasa. Sebanyak 4,7 juta orang di Indonesia menyaksikan secara langsung lewat tayangan televisi pertarungan Portugal Vs Brasil dalam laga Piala Dunia yang digelar 25 Juni 2010 lalu.
Survei Nielsen, menyebutkan penoton pada pertandingan ini adalah yang terbanyak ditonton pemirsa Indonesia selama babak penyisihan grup Piala Dunia pada 11-26 Juni 2010 lalu.
Dan ternyata tak hanya laga "Portugal Vs Brasil" yang banyak ditonton pemirsa televisi di Indonesia, sejumlah pertandingan Piala Dunia 2010 lainnya juga berhasil mengalahkan perolehan penonton program reguler yang selama ini favorit seperti sinetron dan reality show.
"Sejak pemutarannya pada 11 Juni 2010 lalu pertandingan Piala Dunia mendominasi deretan tayangan televisi yang banyak ditonton," kata Executive Director Consumer Research Nielsen, Catherine Eddy, dalam "Press Briefing" di kantor pusat Nielsen Jakarta, Selasa (29/6/2010),
Setelah laga "Portugal Vs Brasil", pertandingan lainnya yang menyedot banyak penonton televisi adalah laga "Argentina Vs Nigeria" sebanyak 4,6 juta penonton.
Seperti diketahui tayangan Piala Dunia 2010 di Indonesia disiarkan dua stasiun televisi swasta nasional RCTI dan Global TV.
Dengan disiarkannya Piala Dunia 2010 secara langsung antara pukul 18.30-04.00 WIB di RCTI dan Global Tv, terlihat rata-rata jumlah penonton di jam tersebut pun naik dua kali lipat menjadi sekitar 3 juta orang per hari.
Survei dilakukan di 10 kota besar di Indonesia yakni Surabaya, Jakarta, Medan, Semarang, Bandung, Makassar, Yogyakarta, Palembang, Denpasar, dan Banjarmasin.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.