Kesehatan Alfredo Di Stefano Mulai Stabil
Kesehatan legenda Spanyol dan Real Madrid, Alfredo Di Stefano, saat ini dalam kondisi stabil.
Editor: Juang Naibaho
TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Kesehatan legenda Spanyol dan Real Madrid, Alfredo Di Stefano, saat ini dalam kondisi stabil. Sejak dilarikan ke rumah sakit pada Jumat (23/7/2010) malam lalu, kondisi presiden kehormatan Real Madrid itu dalam keadaan stabil.
Menurut sumber dekat klub, Di Stefano menjalani perawatan tanpa masalah. Mantan pemain timnas Argentina dan Spanyol itu mau mengikuti segala masukan dari tim medis sehingga kondisi kesehatannya terus membaik.
Oleh tim dokter, Di Stefano didiagnosis mengalami masalah pada jantung dan pernapasan. Karenanya, Di Stefano diminta untuk tetap berada dalam pengawasan tim dokter di rumah sakit demi kesembuhannya.(*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.