TRIBUNNEWS.COM, MOSKOW - Timnas Rusia berhasil menyingkirkan timnas Spanyol melalui adu penalti pada babak 16 besar Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Moskow, Rusia, Minggu (1/7/2018).
Hasil 1-1 dalam 90 menit waktu pertandingan normal membuat pertandingan berlanjut ke babak perpanjangan waktu.
Babak perpanjangan waktu selama 2x15 menit belum juga mampu menemukan pemenang sehingga harus berlanjut ke babak adu penalti.
Keempat eksekutor Rusia berhasil menyarangkan bola sedangkan dua eksekutor Spanyol gagal.
Hal ini membuat timnas Rusia melaju ke babak perempat final usai mengalahkan Spanyol dengan skor penalti 4-3.
Andres Iniesta yang menjadi eksekutor pertama Timnas Spanyol berhasil menyarangkan bola.
Timnas Rusia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui Fedor Smolov.
David de Gea mampu menebak arah bola, tetapi si kulit bundar melesat terlalu keras dan bersarang di pojok kanan.
Spanyol kembali unggul setelah eksekutor kedua, Gerard Pique, tanpa cela menyarangkan bola.
Rusia kembali menyamakan kedudukan, kali ini melalui Sergei Ignashevich.
Tuan rumah Piala Dunia 2018 kembali di atas angin setelah penalti Koke diselamatkan oleh Igor Akinfeev.
Aleksandr Golovin yang menjadi eksekutor ketiga mampu menjaga keunggulan Rusia.
Sementara Sergio Ramos menjaga harapan timnas Spanyolsetelah mampu menyarangkan bola.
Denis Cheryshev yang menjadi eksekutor keempat Rusia mampu menjaga keunggulan mereka.
Langkah Spanyol resmi terhenti di babak 16 besar Piala Dunia 2018 setelah penalti Iago Aspas gagal menembus gawang Rusia usai ditepis oleh kaki Akinfeev.
Rusia lolos ke babak perempat final dan menunggu pemenang Kroasia vs Denmark sebagai lawan selanjutnya.
Spanyol 1-1 Rusia (Sergei Ignashevich 11'-bunuh diri; Artem Dzyuba 41'-pen., Rusia menang adu penalti 4-3)
Adu penalti: Iniesta (masuk), Smolov (masuk), Pique (masuk), Ignashevich (masuk), Koke (gagal), Golovin (masuk), Ramos (masuk), Cheryshev (masuk), Aspas (gagal)
Susunan Pemain
Spanyol: 1-David de Gea; 4-Nacho Fernandez (2-Dani Carvajal 70'), 3-Gerard Pique, 15-Sergio Ramos, 18-Jordi Alba; 5-Sergio Busquets, 8-Koke; 20-Marco Asensio (9-Rodrigo 113'), 22-Isco, 21-David Silva (6-Andres Iniesta 67'); 19-Diego Costa (17-Iago Aspas80').
Pelatih: Fernando Hierro
Rusia: 1-Igor Akinfeev; 13-Fyodor Kudryashov, 4-Sergei Ignashevich, 3-Ilya Kutepov; 2-Mario Fernandes, 18-Yuri Zhirkov (14-Vladimir Granat 46'), 11-Roman Zobnin, 7-Daler Kuzyaev (21-Aleksandr Erokhin 96'); 17-Aleksandr Golovin, 19-Aleksandr Samedov (6-Denis Cheryshev 61'); 22-Artem Dzyuba (10-Fedor Smolov 65').
Pelatih: Stanislav Cherchesov