Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Selebrasi Lokal 2022

Antusiasme Suporter Timnas Ekuador di Piala Dunia 2022, Yakin La Tri Menang 3-0 atas Qatar

Suporter Timnas Ekuador yakin negaranya meraih kemenangan 3-0 dari Qatar pada pertandingan pembuka Piala Dunia 2022 Grup A, Minggu (20/11/2022) malam.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Antusiasme Suporter Timnas Ekuador di Piala Dunia 2022, Yakin La Tri Menang 3-0 atas Qatar
Tribunnews.com/Eko Priyono
Suporter Timnas Ekuador yang beranggotakan 4 orang yakin negaranya meraih kemenangan 3-0 dari Qatar saat ditemui langsung oleh jurnalis Tribunnews, Eko Priyono, di sekitar Hospitality Collection Centre, Doha, Sabtu (19/11/2022) waktu setempat. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com/ Eko Priyono dari Qatar

TRIBUNNEWS.COM - Suporter Timnas Ekuador telah tiba di Qatar untuk mendukung negaranya yang mengikuti Piala Dunia 2022.

Timnas Ekuador akan melakoni laga pembuka di Piala Dunia 2022 pada Minggu malam melawan tuan rumah Qatar.

Jelang laga itu, sikap optimis ditunjukkan oleh empat pendukung Timnas Ekuador yang ditemui langsung oleh jurnalis Tribunnews, Eko Priyono, di sekitar Hospitality Collection Centre, Doha, Sabtu (19/11/2022) waktu setempat.

Mereka menunjukkan antusiasme tinggi dengan membawa bendera negara, mengenakan jersey Timnas.

Mereka pun memprediksi skuad La Tri menang 3-0 atas tuan rumah Qatar di laga perdana Piala Dunia 2022 Grup A.

Suporter Timnas Ekuador yang beranggotakan 4 orang saat ditemui langsung
Suporter Timnas Ekuador yang beranggotakan 4 orang saat ditemui langsung oleh jurnalis Tribunnews, Eko Priyono, di sekitar Hospitality Collection Centre, Doha, Sabtu (19/11/2022) waktu setempat.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Wakil Presiden Ekuador Dukung Langsung Caicedo Cs Lawan Qatar di Laga Pembuka

Pendukung Timnas Ekuador itu di antaranya bernama, Jose Bascon yang mengenakan kacamata warna kuning dan tanpa jambang di dagunya.

Berita Rekomendasi

Kemudian Albaron yang membawa bendera Timnas Ekuador dengan mengenakan kacamata hitam.

Ketiga ada Gabriel Moran yang membawa bendera Timnas Ekuador dan satu-satunya tidak menggunakan kacamata hitam .

Terakhir adalah Jose Garces yang mengenakan kacamata dan memiliki jambang di dagunya.

Ketika Tribunnews menanyakan keberadaanya di Qatar, mereka kompak menjawab untuk mendukung Timnas Ekuador pada laga perdana Piala Dunia 2022 Grup A melawan tuan rumah Qatar.

Tak lupa, para suporter Timnas Ekuador itu juga yakin pasukan Gustavo Alvaro mampu meraih kemenangan telak 3-0 dari Qatar.

Terakhir, suporter Ekuador itu menyebut Moises Caicedo sebagai pemain bintang La Tri.

Pemain berposisi gelandang itu kini telah mencatakan 25 caps sejak debut dengan Timnas Ekuador pada 9 Oktober 2020.

Gelandang andalan Brighton and Hove Albion ini juga telah mempersembahkan 2 gol untuk Timnas Ekuador.

Patut dinantikan bagaimana penampilan Caiceco pada laga perdana negaranya Timnas Ekuador kontra Qatar di Piala Dunia 2022 Grup A, Minggu (20/11/2022) malam.

Duel seru Qatar vs Ekuador berlangsung di Stadion Al-Bayt, mulai kick-off pukul 23.00 WIB.

(Tribunnews.com/Ipunk) 

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klasemen
Group A
Tim
P
1
Belanda
7
2
Senegal
6
3
Ecuador
4
4
Qatar
0
Group B
Tim
P
1
Inggris
7
2
Amerika serikat
5
3
Iran
3
4
Wales
1
Group C
Tim
P
1
Argentina
6
2
Poland
4
3
Mexico
4
4
Saudi Arabia
3
Group D
Tim
P
1
Prancis
6
2
Australia
6
3
Tunisia
4
4
Denmark
1
Group E
Tim
P
1
Jepang
6
2
Spanyol
4
3
Jerman
4
4
Costa Rica
3
Group F
Tim
P
1
Morocco
7
2
Croatia
5
3
Belgia
4
4
Canada
0
Group G
Tim
P
1
Brazil
6
2
Swiss
6
3
Cameroon
4
4
Serbia
1
Group H
Tim
P
1
Portugal
6
2
Korea Selatan
4
3
Uruguay
4
4
Ghana
3
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas