Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Diajak PKS untuk Lawan Gibran dalam Pilkada Solo, Achmad Purnomo: Sudah Tidak Mungkin Lagi

Achmad Purnomo mengatakan sudah tidak mungkin lagi PKS mengajaknya atau mengusung calon untuk melawan Gibran Rakabuming dalam Pilkada Solo 2020.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Daryono
zoom-in Diajak PKS untuk Lawan Gibran dalam Pilkada Solo, Achmad Purnomo: Sudah Tidak Mungkin Lagi
TribunSolo.com/Adi Surya
Bakal Calon Wali Kota Solo, Achmad Purnomo saat melayani permintaan wartawan di kediamannya, Minggu (7/6/2020). Achmad Purnomo mengatakan sudah tidak mungkin lagi PKS mengajaknya atau mengusung calon untuk melawan Gibran Rakabuming dalam Pilkada Solo 2020. 

TRIBUNNEWS.COM - Wakil Wali Kota Solo, Achmad Purnomo, menanggapi ajakan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk maju dalam Pilkada Solo 2020.

Seperti diketahui, Ketua Bappilu DPD PKS Kota Solo, Sugeng Riyanto, sempat mengungkapkan ketertarikannya pada Achmad Purnomo.

Namun, Purnomo menilai peluang PKS bisa mengusung bakal calon dalam pilkada mendatang sangat tipis.

Dikutip Tribunnews dari TribunSolo, PKS saat ini hanya memiliki lima kursi di DPRD Kota Solo.

Dari jumlah tersebut, PKS masih membutuhkan empat kursi sebagai syarat ambang batas kursi partai pengusung bakal calon.

Achmad Purnomo
Achmad Purnomo (Instagram.com/festival.laweyan)

Baca: Siap Ajak Achmad Purnomo Lawan Gibran, PKS: Kita Kalahkan Dinasti Politik di Kota Solo

Baca: Sikap Jokowi soal Kerabatnya di Pilkada 2020: Bicara dengan Surya Paloh hingga Undang Pesaing Gibran

Tak hanya itu, partai non-PDIP, PAN dan Gerindra, tampak yakin mendukung Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa.

Purnomo pun mengatakan kemungkinan PKS mengusung bakal calon sudah tertutup.

Berita Rekomendasi

"Saya bilang sudah tidak mungkin lagi, tertutup kemungkinannya, itu menurut saya."

"Tidak tahu kalau nanti ada berita spektakuler," ujar Achmad Purnomo, Selasa (28/7/2020).

Mengenai PKS berpeluang menduetkan dirinya dan cucu Pakubuwono XII, BRA Putri Woelan Sari Dewi, Purnomo pun memberikan tanggapan.

Purnomo menyebutkan ia tidak ingin berandai-andai.

Ia juga menegaskan hingga saat ini belum ada tawaran secara langsung untuk maju dalam Pilkada Solo 2020.

"Jangan berandai-andai, pokoknya belum ada tawaran kepada saya," tegas Purnomo, Selasa, dilansir TribunSolo.

Sementara Purnomo mengatakan dirinya belum mendapat penawaran, Sugeng Riyanto mengatakan pihaknya hingga saat ini masih menjalin komunikasi dengan Wakil Wali Kota Solo tersebut.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas