Prabowo dan Anies Baswedan Kompak Berikan Ucapan Selamat Ulang Tahun ke Djoko Santoso
Prabowo juga mengakui bahwa dulu saat masih menjadi anggota aktif TNI, dia adalah orang yang keras.
Penulis: Ilham Rian Pratama
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal capres Prabowo Subianto dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kompak memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada Djoko Santoso.
Di dalam ruangan yang tidak bisa dimasuki wartawan itu, Prabowo mengatakan Dewan Pembina Partai Gerindra tersebut sebagai perwira terbaik yang dimiliki TNI.
"Kita pernah berjuang bersama. Beliau dulu bawahan saya. Beliau adalah perwira salah satu yang terbaik yang pernah dimiliki TNI," ucapnya di kawasan Bambu Apus, Cipayung, Jakarta Timur, Sabtu (8/9/2018).
Prabowo juga mengakui bahwa dulu saat masih menjadi anggota aktif TNI, dia adalah orang yang keras.
Namun, Djoko sebagai bawahannya, tutur Prabowo, tidak pernah kena marah.
"Saya ini orang yang keras. Tapi Pak Djoko belum pernah kena marah. Karena beliau orangnya sungguh-sungguh," tuturnya.
Dijumpai di tempat yang sama, Anies juga sempat memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada bakal calon ketua tim pemenangan Prabowo-Sandiaga itu.
"Selamat ulang tahun Pak Djoko, semoga sehat dan sukses selalu," katanya sebelum pergi meninggalkan lokasi.
Diketahui, pada hari ini mantan panglima TNI periode 2007-2010, Djoko Santoso, berulang tahun yang ke-66.
Terlihat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Titiek Soeharto, dan Ahmad Dhani turut menghadiri acara perayaan ulang tahun itu.