Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Baliho SBY dan Partai Demokrat Dirusak di Pekanbaru, Ini Reaksi Ketua Tim Kampanye Jokowi-Ma'ruf

Aksi perusakan baliho selamat datang SBY dan bendera Partai Demokrat terjadi di Pekanbaru. Partai Demokrat melaporkan kejadian ini ke kepolisian.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Baliho SBY dan Partai Demokrat Dirusak di Pekanbaru, Ini Reaksi Ketua Tim Kampanye Jokowi-Ma'ruf
(TribunPekanbaru/Alexander)
SBY turun langsung ke Jalan Sudirman Pekanbaru, menyaksikan baliho bergambar dirinya dirusak, Sabtu (15/12/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-KH Ma’ruf Amin Erick Thohir menyayangkan perusakan baliho SBY dan atribut Partai Demokrat di Pekanbaru,  Riau.

“Terkait perusakan spanduk-sanduk partai demokrat di Pekanbaru. kami sangat menyayangkan kejadian tersebut,” kata Erick dalam keterangan tertulis, Sabtu (15/12/2018).

Erick meminta pihak kepolisian mengusut kejadian tersebut. “Semoga pihak kepolisian bisa mengusut dan menindak tegas siapapun yang melakukannya,” ucap Erick.

Erick menjamin Tim Kampanye Nasional Jokowi-Kiai Ma'ruf menjunjung tinggi kampanye damai. “Kami di TKN selalu menjunjung tinggi kampanye damai dan santun,” tegas Erick.

Baca: Politisi PSI Ini Bilang, Praktik Poligami Bikin Sengsara

Aksi perusakan baliho selamat datang SBY dan bendera Partai Demokrat terjadi di Pekanbaru. Partai Demokrat melaporkan kejadian ini ke kepolisian. Polisi telah menangkap pelaku perusakan.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas