Dahnil Anzar Anggap Bahasa Tubuhnya Pada Kader PSI Bentuk Akrab, Dedek Prayudi : Akrab ?Tidak
Tanggapan Dahnil Anzar yang sebelumnya dipakai untuk membantah komentar Budiman Sudjatmiko dipatahkan oleh Dede Prayudi.
Editor: widi henaldi
Dahnil Anzar Ngaku Akrab dengan Kader PSI Pada Budiman Sudjatmiko, Dedek Prayudi : Akrab ?
TRIBUNNEWS.COM -- Bahasa tubuh Dahnil Anzar pada kader PSI Dede Prayudi disoal Budiman Sudjatmiko.
Tanggapan Dahnil Anzar yang sebelumnya dipakai untuk membantah komentar Budiman Sudjatmiko lalu dipatahkan oleh Dede Prayudi.
Sebelumnya Dede Prayudi terlibat debat argumentasi dengan Dahnil Anzar di sebuah stasiun televisi.
Dalam debat tersebut, Dahnil Anzar berulang kali melontarkan bahasa tubuh dengan menepuk pundak kader PSI.
"Justru tanah diberikan negara lalu diberikan pada koorporasi," kata Dede Prayudi dipotong Dahnil Anzar.
"nah itu fitnah," kata Dahnil Anzar sembari menepuk pundak Dede Prayudi.
"Pak Prabowo gak pernah kasih ke koorporasi," tambah Dahnil Anzar dengan kembali menepuk pundak Dede Prayudi.
"dengan alasan, sebentar sebentar," timpal Dede Prayudi sambil menggerakkan badannya seperti menghindari dari gerakan tangan Dahnil Anzar.
"daripada dikuasai asing lebih baik saya, hal ini sering digunakan oleh diktator asing di Afrika," lanjut Dede Prayudi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.