Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jika Terpilih, Sandiaga Uno Janji Akan Bersinergi dengan Dunia Usaha

"Inovasi riset dan teknologi menjadi investasi yang harus kita lakukan," ujar Sandi.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Jika Terpilih, Sandiaga Uno Janji Akan Bersinergi dengan Dunia Usaha
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno memaparkan visi misi saat melakukan Debat Ketiga Calon Wakil Preisden Pemilu 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/3/2019). Debat ketiga kali ini beragendakan penyampaian visi misi dan adu gagasan bidang pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, sosial dan budaya. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Cawapres nomor urut #02 Sandiaga Uno menyampaikan pandangannya bahwa dalam memajukan industri tanah air, maka perlu adanya sinergi antara pemerintah dengan dunia usaha dalam bidang teknologi.

Ia menjelaskan di hadapan rivalnya, Cawapres nomor urut #01 Ma'ruf Amin bahwa inovasi riset dan teknologi harus diubah menjadi sebuah investasi agar kedepannya Indonesia bisa menjadi negara yang diperhitungkan.

"Inovasi riset dan teknologi menjadi investasi yang harus kita lakukan," ujar Sandi, dalam Debat Cawapres di The Sultan Hotel, Jakarta Pusat, Minggu (17/3/2019) malam.

Jika terpilih sebagai Wakil Presiden kelak bersama pasangannya, Capres Prabowo Subianto, ia memastikan akan bersinergi dengan dunia usaha dan teknologi.

Baca: Hasto: Jokowi-Maruf Siapkan Generasi yang Akan Datang, Lawan Hoax Pembunuh

Hal itu menurutnya sangat penting, lantaran investasi tidak selalu harus mengenai besaran persentase anggaran yang dialokasikan untuk sektor teknologi.

Namun sinergitas antara pemerintah dan dunia usaha serta teknologi bisa menjawab tantangan revolusi industri 4.0.

"Bukan hanya besarannya saja, kita bicara satu persen, dua persen dari anggaran kita untuk bidang teknologi, tapi pemerintah harus punya sinergi," jelas Sandi.

Berita Rekomendasi

Ia kembali menekankan bahwa jika dirinya dan Prabowo terpilih untuk memimpin Indonesia dalam 5 tahun mendatang, pihaknya akan fokus pada sinergitas dengan sektor terkait.

"Di bawah Prabowo-Sandi, bukan hanya besaran jumlah daripada riset dan teknologi fund (research and technology fund), tapi kita juga akan pastikan sinergis dengan dunia usaha dan teknologi," kata Sandi.

Dalam debat tersebut, Sandi akan saling melempar paparan dengan rivalnya, Cawapres nomor urut #01 Ma'ruf Amin tentang 'pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, serta sosial dan kebudayaan'.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas