Santri Se-Indonesia Nyatakan Siap 'Jihad' Menangkan Jokowi-Amin
“Peran santri dalam memperjuangkan kepentingan bangsa dan negara sudah teruji dan terbukti,” tegas Maman
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Choirul Arifin
![Santri Se-Indonesia Nyatakan Siap 'Jihad' Menangkan Jokowi-Amin](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/maman2.jpg)
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Relawan TKN Joko Widodo (Jokowi)-KH Ma'ruf Amin, Maman Imanulhaq mengapresiasi dukungan santri seluruh Indonesia kepada Pasangan Capres Cawapres nomor 01 Jokowi Kyai Maruf Amin.
“Peran santri dalam memperjuangkan kepentingan bangsa dan negara sudah teruji dan terbukti,” kata Maman di hadapan ribuan santri yang memadati halaman Ponpes Nurul Falah Hegar Mukti Cikarang Pusat Bekasi, Jawa Barat, Minggu (24/3 2019).
Maman menambahkan bahwa Penetapan Hari Santri Nasional oleh Presiden Jokowi menunjukan pentingnya santri sebagai motor pembang
Baca: MRT Jakarta Hari Ini Diresmikan Presiden, Anies Baswedan Ucapkan Terima Kasih Kepada 5 Gubernur DKI
unan dan benteng Pancasila, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.
"Jokowi terus memperjuangkan kepentingan Umat seperti Bank Wakaf Mikro, UU Pesantren, Universitas Islam Indonesia Internasional, Badan Pengelolaan Keuangan Haji dan lain-lain," ucap politikus PKB ini dalam keterangannya.
Acara dukungan santri seluruh Indonesia yang tergabung dalam organ relawan JOSS atau Jokowi Sahabat Santri ini dihadiri Habib Abu Jibril Basyiban, KH. Moch. Hisyam, KH. Muhsin, para Pengasuh pondok pesantren dan dai muda ahlussunah wal jamaah.
Baca: Holding Statement Krakatau Steel Menyikapi Kasus OTT Direkturnya Oleh KPK
Ketua JOSS Gus Ahid Sibli menyerukan kepada seluruh santri untuk mengajak masyarakat menggunakan hak pilihnya pada Pemilu tanggal 17 April 2019 dan memilih pasangan Jokowi Kyai Maruf Amin.
Santri haram golput. Harus memilih demi Indonesia. Pilih Jokowi yang sudah terbukti kerja dan prestasinya. Jokowi Amin akan menciptakan kemaslahatan bangsa dan melindungi umat”, kata Santri Ploso Jawa Timur.
Habib Abu Jibril Basyiban dalam tausiahnya mengingat kewajiban santri yaitu takdzim kepada Guru, memperjuangkan kepentingan agama dan bangsa serta memberi manfaat pada sesama.
“Kyai Maruf mendampingi Jokowi demi kemashlahatan Umat. Kita santri wajib mendukung guru kita. Saatnya kita ‘berjihad’ memenangkan Jokowi Kyai Maruf Amin”, tegas Habib yang didapuk jadi Pembina JOSS.
Acara diakhiri dengan pembacaan deklarasi oleh Gus Razzak dari Bekasi dan pembacaan sholawat yang serempak diikuti semua yang hadir.