Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Saat Kampanye Terbuka di Manado, Prabowo Sebut Kebocoran Anggaran Negara Rp 1.000 Triliun

Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto mengatakan, kekayaan Indonesia mengalir keluar dari Indonesia.

Editor: Sanusi
zoom-in Saat Kampanye Terbuka di Manado, Prabowo Sebut Kebocoran Anggaran Negara Rp 1.000 Triliun
TRIBUN TIMUR/MUHAMMAD ABDIWAN
Pendukung Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto saat melakukan kampanye terbuka di Lapangan Karebosi, Makassar, Sulsel, Minggu (24/3/2019). TRIBUN TIMUR/ MUHAMMAD ABDIWAN 

TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto mengatakan, kekayaan Indonesia mengalir keluar dari Indonesia.

Pernyataan itu disampaikan oleh Prabowo dalam orasi politiknya di kampanye terbuka perdana, di Lapangan Ternate Baru, Kecamatan Singkil, Manado, Sulawesi Utara, Minggu (24/3/2019).

"Kekayaan kita tidak tinggal di Indonesia. Dan juga saya mengatakan kebocoran kekayaan negara terlalu besar setiap tahun. Saya hitung, kebocoran kita tiap tahun, kurang lebih 1.000 triliun tiap tahun. Saya hitung kebocoran anggaran minimal 25 persen," katanya.

Terkait hal ini, ia menilai ada yang mungkin terusik dan kebakaran jenggot.

"Saya tidak menyalahkan siapa-siapa. Ini bukan salah satu, dua, tiga orang. Ini adalah kelemahan sistem kita yang harus kita ubah. Jadi, kalau badan kita sakit, kita ke dokter. Kalau dokter salah kasih obat, kita harus ganti dokter. Betul?" ujar Prabowo kepada massa pendukung.

Baca: Pria Ini Tebas Bahu Remaja 19 Tahun Gunakan Samurai, Pemicunya Gara-Gara Chating

"Jangan kita tersingung, jangan kita marah. Kita berpikir yang terbaik untuk rakyat kita semuanya," kata dia.

Menurut dia, jika kebocoran itu bisa ditutup, maka pemerintah dapat memperbaiki keadaan rakyatnya.

Berita Rekomendasi

"BPJS kita perbaiki, gaji-gaji dokter, perawat, bidan, honorer, PNS, tentara, polisi, jaksa, dan hakim kita perbaiki. Hakim harus diperbaiki, supaya dia tidak disogok," ujarnya.

Ia menegaskan, kebocoran-kebocoran itu harus ditutup.

"Kita ingin menghentikan korupsi di republik ini. Korupsi ini yang membuat negara kita lemah, korupsi ini ibarat darah yang keluar dari badan kita tiap hari. Kita harus hentikan korupsi ini, saya bertekad menghentikan korupsi di bumi Indonesia," sebut Prabowo.

Dia juga mengatakan, begitu dirinya menerima mandat dari rakyat tanggal 17 April, ia akan bekerja siang dan malam.

"Saya akan membentuk pemerintah yang bebas dari koruptor-koruptor. Saya akan meminta mereka untuk bersumpah, tanda tangan bahwa mereka tidak akan memperkaya diri atau keluarganya selama menjabat sebagai pejabat negara di Republik Indonesia ini. Kalau mereka tidak bersedia, saya tidak akan memilih mereka sebagai pejabat di pemerintahan saya," ucapnya.


Lanjut dia, kekayaan Indonesia luar biasa. Misalnya Sulawesi Utara yang lautnya begitu luas, kekayaannya begitu banyak.

"Saya tanya apakah rakyat sudah menikmati kekayaan tersebut? Ingat, salah coblos bukan saja lima tahun menderita, salah coblos saya kira negara kita tidak akan bangkit-bangkit lagi," sebut Prabowo. Jadi, jangan sia-siakan kedaulatan yang ada ditangan saudara-saudara.

"Khususnya rakyat Sulawesi Utara. Bagaimana, masa kalian tidak dukung putra seorang Minahasa di pusat," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kampanye di Manado, Prabowo Sebut Kebocoran Anggaran Negara Rp 1.000 Triliun"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas