Ribuan Relawan Gojo Hadiri Kampanye Akbar Jokowi-Ma'ruf di GBK
Koordinator Gojo Rizal Mallarangeng mengatakan ratusan ribu relawan Gojo ikut meriahkan kampanye Jokoei di GBK.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Koordinator Nasional Relawan Golkar Jokowi (Gojo) Rizal Mallarangeng bersama 100 ribu massa Gojo menghadiri kampanye akbar paslon capres dan cawapres nomor 01 Joko Widodo- KH Ma'ruf Amin, di Pintu 6 Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Sabtu (13/4/2019).
Rizal berharap, dalam rangkaian kampanye penutup ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat tentang kampanye indah, penuh kebersamaan.
"Kami harap semua ini bermanfaat sebagai penutup kampanye yang indah, kita mau kampanye yang bersih penuh persaudaraan, penuh kebersamaan dan meriah," tutur Rizal.
Baca: Kumpulan Foto dan Video Suasana Kampanye Akbar Putih Bersatu Jokowi-Maruf di GBK
Rizal menuturkan, partisipasi dari seluruh kader Partai Golkar maupun relawan Gojo kurang lebih seratus ribu massa dan sangat dahsyat bukan hanya hadir untuk memeriahkan tetapi juga memberi dukungan kepada Joko Widodo dan KH Ma'ruf Amin.
"Anda lihat sendiri partisipasi kami sangat dahsyat hanya karena macet aja jadi agak ketahan, walaupun cuaca agak panas kami tetap semangat mendukung Pak Jokowi dan Pak Maruf. Kita akan buktikan Insya Allah bahwa beliau berdua paslon kecintaan kita akan berjaya dalam pemilu," katanya.
Demikian juga dengan Partai Golkar, Rizal menuturkan sangat senang dengan kampanye penutup ini.
"Kami ikut antusias semua kader Golkar seluruh indonesia di daerah khususnya di ibukota ikut berpartisipasi dalam kampanye ini," ujarnya.