Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sandiaga Janji Ciptakan 15 Juta Lapangan Pekerjaan

Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno, berkomitmen menciptakan 15 juta lapangan pekerjaan baru

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Sanusi
zoom-in Sandiaga Janji Ciptakan 15 Juta Lapangan Pekerjaan
Jeprima
Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno dalam Debat Pilpres kelima di Holten Sultan pada Sabtu, 13 April 2019. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno, berkomitmen menciptakan 15 juta lapangan pekerjaan baru.

Sandiaga Uno dalam sesi tanya jawab mengatakan, langkah yang akan dilakukan adalah dengan melakukan revitalisasi pada sektor pangan, sektor energi, manufaktur, hingga perumahan

"Prabowo-Sandi berkomitmen menciptakan 15 juta lapangan kerja," ujar Sandi, di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (13/4/2019).

Selain itu, program andalan OK OCE juga dirasa Sandi mampu menciptakan sekitar 2 juta wirausaha baru di tanah air.

Baca: Nobar Terakhir Debat Pilpres 2019 di Solo, Ini Pesan Ibunda Jokowi

Tak sampai di situ, program "Rrumah Siap Kerja yang baru diluncurkan pihaknya juga mampu mengatasi angka penggangguran yang didominasi anak muda atau sekitar 61 persen.

"Kita ingin 61 persen dari total pengangguran kita mendapatkan link and match melalui rumah siap kerja. Kami kaget Instagram Rumah Siap Kerja baru saja diluncurkan, begitu banyak antusias dari anak-anak muda ingin mendapatkan pekerjaan dengan begitu bisa tercapai pemerataan yang kita harapkan," jelas Sandi.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas