Klaim Menang, Prabowo: Saya Sudah Menjadi Presiden Seluruh Rakyat Indonesia
Prabowo Subianto mengklaim pihaknya menang dalam Pilpres 2019. Ia juga menyebut dirinya akan dan sudah menjadi presiden.
Editor: Rohmana Kurniandari

TRIBUNSOLO.COM - Calon Presiden (Capres) nomor urut 02, Prabowo Subianto mengklaim pihaknya menang dalam Pilpres 2019.
Ia bahkan menyebut bahwa kini telah menjadi presiden dari seluruh rakyat Indonesia.
Prabowo meminta seluruh pendukungnya untuk tetap menjaga perdamaian dan tidak terpancing provokasi.
"Saya minta seluruh pendukung Prabowo-Sandi untuk benar-benar menjaga ketertiban, menjaga perdamaian"
"Jangan terpancing provokasi," ujarnya Prabowo dalam jumpa pers di halaman rumahnya di Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (17/4/2019) malam, seperti ditayangkan oleh Kompas TV.
Prabowo ingin para pendukungnya tidak terpecah belah hanya kerana terpancing provokasi.
"Koalisi Indonesia Adil Makmur, Prabowo-Sandi dan seluruh relawannya tidak ingin Indonesia terpecah belah"
"Kita justru ingin mempersatukan, saya tegaskan jangan terpancing," imbuhnya.
Ia juga mengklaim bahwa pihaknya kini sudah menang berdasarkan hasil hitung cepat dan exit poll yang dilakukan pihaknya.
"Saya tidak akan memakai cara-cara di luar hukum karena kita sudah menang"