Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seruan Jokowi-Maruf Amin, Presiden-Wakil Presiden Menggema Di Tasyukuran TKN

Acara tasyukuran di gelar di Dim Sum Festival, Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (23/4/2019) malam

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Seruan Jokowi-Maruf Amin, Presiden-Wakil Presiden Menggema Di Tasyukuran TKN
Tribunnews.com/Fransiskus Adhiyuda
Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Maruf Amin menggelar acara tasyakuran kemenangan Paslon 01 di Dim Sum Festival, Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (23/4/2019) malam 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Maruf Amin menggelar acara tasyakuran kemenangan Paslon 01 di Pilpres 2019.

Acara tasyukuran di gelar di Dim Sum Festival, Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (23/4/2019) malam.

Baca: Update Real Count KPU Pilpres 2019 Selasa 23 April 2019 Pukul 20.00 WIB, Cek Suara Jokowi vs Prabowo

Wakil Ketua TKN Jokowi-Maruf Amin, Abdul Kadir Karding membuka acara dengan teriakan 'Jokowi-Maruf Amin, Presiden-Wakil Presiden'.

Teriakan itu disambut balasan teriakan 'Jokowi-Maruf Amin, Presiden-Wakil Presiden' oleh jajaran TKN, relawan dan sejumlah artis 01.

Acara itu dihadiri tokoh seperti Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi, Teten Masduki, M.Luthfi, Yenny Wahid, Bahlil Lahadalia, Prasetyo Edi Marsudi, Wisnuthama, Andi Widjajanto, Herry Lontung, Raja Juli Antoni, dan Monang Sinaga.

Hadir juga sejumlah artis yang selama kampanye Pilpres lalu terlibat seperti Said Bajuri, Ivan Govinda, Tessa Kaunang, dan Putri Patricia.

BERITA TERKAIT

Karding menyampikan acara ini merupakan ucapan syukur TKN atas penyelenggaran Pemilu dan kemenangan Jokowi-Maruf Amin di Pilpres.

"Acara ini merupakan ekspresi rasa syukur. Insya Allah, kerja keras parpol, relawan, dan rakyat, Insya Allah memenangkan Pak Jokowi-Maruf 55 persen walau kita menunggu keputusan final KPU," kata Karding dalam sambutannya.

Politisi PKB ini pun mengatakan, pihaknya pun berharap agar pemilu 2019 menjadi proses demokrasi yang mematangkan kedewasaan berdemokrasi.

Selain itu, Pemilu ini sebagai alat memperbaiki Indonesia.

"Bersama Jokowi kita satukan Indonesia. Maka perbedaan dengan 02 kita anggap tak ada dan kita sebut persatuan Indonesia. Tapi tetap waspada dan jangan lengah, C1 harus kita kawal," kata Abdul Kadir Karding.

"Karenanya kepada semua capres, kita minta beliau-beliau bijaksana dan bersikap negarawan," tambahnya.

Setelah itu, Karding mengajak lebih dari 100 tamu yang hadir untuk berdiri dan meneriakkan yel-yel.

"Karena sudah menang, kini yel-yelnya adalah Jokowi-Maruf Amin, Presiden-Wakil Presiden," kata Karding yang diikuti dengan kompak oleh peserta acara.

Dan berkali-kali yel-yel itu menggetarkan ruangan acara itu.

Acara dilanjutkan sengan dengan sholawatan yang dipimpin oleh Haddad Alwi.

Sholawat dan doa kedamaian dipanjatkan. Semuanya pun ikut bersholawat bersama Haddad Alwi yang merupakan pendukung Jokowi-Maruf Amin itu.

Baca: Berbelangsungkawa Atas Gugurnya Petugas KPPS, Jokowi: Mereka Pejuang Demokrasi

"Mudah-mudahan ini bukan hanya kemenangan Jokowi-Maruf, tapi Insya Allah kemenangan ini diikuti dengan kedamaian dan kemajuan rakyat Indonesia. Saya yakin kita semua mencintai kedamaian," kata Haddad Alwi.

Acara juha diisi dengan pemotongan tumpeng bersama yang dipimpin oleh Budi Karya Sumadi dan Yenny Wahid.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas