Paling Baru Hasil Real Count KPU Pilpres 2019 Jokowi vs Prabowo, Senin 29 April, Data Masuk 51%
Paling baru hasil real count terbaru KPU Pilpres 2019 Jokowi vs Prabowo per Senin (29/4/2019) pukul 15.00 WIB. Data masuk 51% Siapa yang unggul?
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
Paling baru hasil real count terbaru KPU Pilpres 2019 Jokowi vs Prabowo per Senin (29/4/2019) pukul 15.00 WIB. Data masuk 51% Siapa yang unggul?
TRIBUNNEWS.COM - Berikut hasil paling baru real count KPU Pilpres 2019, Senin (29/4/2019) per pukul 15.00 WIB, data masuk 51%.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) terus memperbarui perolehan perhitungan suara/real count Pilpres 2019.
Hingga Senin (29/4/2019) pukul 15.00 WIB, sudah ada data dari 420.513 TPS yang masuk ke Sistem Informasi Perhitungan Suara (Situng) KPU.
Baca: Sekjen NasDem Ungkap Kisah Di Balik Video Viral Jokowi Disapa Siap Presiden!
Baca: Peringatan Hari Buruh: Prabowo akan Beri Pidato, Sandiaga Dipastikan Tidak Hadir
Dengan demikian, data yang masuk ke Situng KPU sudah mencapai 51.70136 persen dari 813.350 jumlah TPS di Indonesia.
Tentu saja jumlah ini akan terus bertambah karena belum ada setengah data dari seluruh wilayah Indonesia yang masuk ke Situng.
Sementara jumlah total wilayah pemilihan terbagi menjadi 35 wilayah, yakni 34 provinsi di Indonesia dan luar negeri.
Dari jumlah tersebut, paslon urut 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin masih unggul dari paslon nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Jokowi-Ma'ruf unggul angka sebesar 56,18 persen atau dengan perolehan 44.419.697 suara.
Sementara Prabowo-Sandi mendapat 43,82 persen dengan perolehan suara 34.643.087 suara.
Dari perolehan suara per wilayah, Jokowi-Ma'ruf unggul di sebanyak 22 wilayah, sedangkan sisanya dikuasai Prabowo-Sandi.
Baca: Elite TKN Sapa Jokowi Siap Presiden, Fadli Zon: Pemerintah Dagelan
Baca: Jokowi dan Prabowo Sama-sama Disapa SIAP PRESIDEN, Intip Perbedaan Keduanya
Berikut rincian suara Jokowi-Maruf vs Prabowo-Sandi di 35 wilayah:
ACEH
Jokowi-Maruf: 276.726
Prabowo-Sandi: 1.538.936
SUMATERA UTARA
Jokowi-Maruf: 2.431.096
Prabowo-Sandi: 2.096.867