Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Data 3 Daerah di Situng KPU Sudah 100%, Ini Perbandingan Suara Jokowi vs Prabowo, Siapa yang Unggul?

Data dari 3 daerah di Situng KPU sudah mencapai 100 persen. Lihat perbandingan suara Jokowi vs Prabowo. Siapa yang unggul?

Penulis: Sri Juliati
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Data 3 Daerah di Situng KPU Sudah 100%, Ini Perbandingan Suara Jokowi vs Prabowo, Siapa yang Unggul?
Tribunstyle.com/ Source: Facebook Capres Cawapres 2019
Data dari 3 daerah di Situng KPU sudah mencapai 100 persen. Lihat perbandingan suara Jokowi vs Prabowo. Siapa yang unggul? 

Meski demikian, hasil real count KPU di Bengkulu sempat jadi bahasan sejumlah kalangan.

Sebab ada perbedaan hasil antara real count yang dirilis KPU dengan hasil quick count dari beberapa lembaga survei.

Baca: KPU Jelaskan Perubahan Persentase Input Data Situng Provinsi Bengkulu: Ada Pemungutan Suara Ulang

Baca: Respons Saiful Mujani Saat Dibilang Ngeles Jelaskan Beda Hasil Quick Count vs Real Count di Bengkulu

2. Bali


Data real count Pilpres 2019 dari Bali
Data real count Pilpres 2019 dari Bali (Tangkap layar pemilu2019.kpu.go.id)

Sudah sejak Rabu (1/5/2019), data yang masuk dari TPS di Bali sudah mencapai 92,4 persen.

Akhirnya, Kamis (9/5/2019) kemarin, data dari 12.386 TPS di Bali sudah 100 persen masuk ke Situng KPU.

Hasilnya, Jokowi-Ma'ruf menang telak di Pulau Dewata dengan perolehan suara serta selisih persentase yang sangat besar dari rival mereka.

Paslon nomor urut 01 itu mendapat suara sebanyak 2.342.435 (91,68 persen), sedangkan Prabowo-Sandi hanya mendapat 212.577 atau 8,32 persen.

Berita Rekomendasi

Dari penelusuran Tribunnews.com, hasil real count KPU tak berbeda jauh dari hasil quick count lembaga survei.

Poltracking, misalnya.

Dalam hasil hitung cepatnya, Jokowi-Ma'ruf memang unggul dengan angka 91,82 persen, sedangkan Prabowo-Sandi meraih 7,26 persen.

3. Gorontalo


Data real count Pilpres 2019 dari Bali
Data real count Pilpres 2019 dari Gorontalo (Tangkap layar pemilu2019.kpu.go.id)

Data dari Provinsi Gorontalo juga sudah mencapai 100 persen per Jumat (10/5/2019).

Namun, saat Tribunnews.com mencari tahu perolehan suara hingga tingkat kabupaten/kota, data masuk dari Gorontalo berubah jadi 99.97 persen.

Rupanya, ada satu TPS di Kelurahan Nanati Jaya, Kecamatan Gentuma Raya, Kabupaten Gorontalo Utara, yang datanya belum tersedia.


Data real count Pilpres 2019 dari Kelurahan Nanati Jaya
Data real count Pilpres 2019 dari Kelurahan Nanati Jaya (Tangkap layar pemilu2019.kpu.go.id)
Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas