Laporan wartawan Tribunnews.com, Lusius Genik
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan melepas keberangkatan tim DKI Jakarta yang akan berlaga di PON XX Papua, Rabu (15/9/2021) besok.
Pelepasan kontingen DKI Jakarta ke Papua, rencananya akan dilakukan di Balai Kota DKI Jakarta, pagi hari.
Demikian disampaikan Kepala Bidang Humas KONI DKI Jakarta, Markon Piliang saat dihubungi Tribunnews.com, Selasa (14/9/2021) pagi.
"Pelepasan keberangkatan kontingen DKI Rabu besok. Acara pelepasannya pagi, mungkin jam 09.00 WIB," ucap Markon.
"Iya (pelepasan dipimpin Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan)," imbuh Markon.
Saat ini kantor KONI DKI Jakarta sedang sibuk menerima berbagai peralatan olahraga yang diberikan oleh pemerintah DKI Jakarta.
Berbagai peralatan olahraga tersebut, kata Markon, nantinya digunakan atlet-atlet Ibu Kota untuk berlaga di PON XX Papua.
"Sekarang di kantor sedang sibuk-sibuknya. Peralatan-peralatan dari Pemprov (DKI Jakarta) masih datang terus. Ya alat-alat olahraga ini yang nanti dipakai atlet kita," ucap Markon.
Selain itu, para atlet dan pelatih tim DKI Jakarta juga sedang sering bolak-balik ke kantor KONI DKI Jakarta.
Keperluan mereka adalah untuk melengkapi berkas-berkas yang diperlukan sebelum keberangkatan, atau mengambil peralatan olahraga.
"Memang sedang seperti itu situasinya. Kantor kami sekarang ramai terus, ada atlet, pelatih, bolak-balik terus. Entah mengambil peralatan, atau untuk melengkapi berkas keberangkatan ke Papua," kata Markon.