TRIBUNNEWS.COM - Berikut klasemen sementara daftar perolehan medali Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 hingga Selasa (12/10/2021) pukul 19.00 WIB.
Terdapat empat provinsi yang belum berhasil mengoleksi medali emas PON XX Papua 2021.
Keempat provinsi tersebut meliputi Papua Barat, Kalimantan Utara, Sulawesi Barat, dan Maluku Utara.
Berdasarkan pantauan Tribunnews dari laman resmi PON XX Papua 2021, Jawa Barat (Jabar) masih menduduki puncak klasemen sementara.
Jabar mampu mempertahankan posisi puncak dengan tambahan raihan medali emas.
Hingga kini, Jabar telah mengoleksi total raihan 290 medali, yang terdiri dari 107 emas, 87 perak, dan 96 perunggu.
Baca juga: Hasil Sepak Bola Putra PON Papua: Partai Final Tuan Rumah vs Aceh, Jatim vs Kaltim Berebut Perunggu
Baca juga: Epidemiolog Ingatkan Penularan Covid-19 Saat PON XX Papua Lebih Berisiko Dibanding Konser
Angka Jabar masih cukup terpaut jauh dari provinsi lainnya.
Kondisi tersebut membuat Jabar berpotensi meraih gelar juara umum pada ajang PON XX Papua 2021.
Adapun posisi kedua ditempati Jawa Timur (Jatim) dengan total raihan 244 medali.
Dari 244 medali yang diraih Jatim, meliputi 96 emas, 79 perak, dan 69 perunggu.
Untuk posisi ketiga ditempati DKI Jakarta dengan raihan 89 emas, 73 perak, dan 85 perunggu.
DKI Jakarta sempat menduduki klasemen puncak lalu bergeser menempati tangga keempat lantaran jumlah medali emas yang diraih masih kalah dari Jabar dan Jatim.
Sementara untuk tuan rumah, Papua harus berupaya keras mengumpulkan medali emas jika ingin merebut posisi tiga besar.
Papua hingga kini masih menempati posisi keempat klasemen sementara dengan total raihan 208 medali.
Dari 208 medali tersebut, meliputi 77 emas, 48 perak, dan 83 perunggu.
Untuk posisi lima besar juga masih disinggahi Jawa Tengah (Jateng) dengan koleksi 23 emas, 43 perak, dan 56 perunggu.
Pertandingan PON XX Papua 2021 masih akan berlangsung hingga Jumat (15/10/2021).
Urutan klasemen akan berubah seiring bertambahnya raihan medali dari cabang olahraga yang telah dipertandingkan.
Berikut Peringkat 10 Besar klasemen sementara daftar perolehan medali PON XX Papua 2021:
1. Jawa Barat : 107 Emas, 87 Perak, 96 Perunggu (Total 290 Medali)
2. Jawa Timur : 96 Emas, 79 Perak, 69 Perunggu (Total 244 Medali)
3. DKI Jakarta : 89 Emas, 73 Perak, 85 Perunggu (Total 247 Medali)
4. Papua : 77 Emas, 48 Perak, 83 Perunggu (Total 208 Medali)
5. Jawa Tengah : 23 Emas, 43 Perak, 56 Perunggu (Total 122 Medali)
6. Bali : 22 Emas, 19 Perak, 38 Perunggu (Total 79 Medali)
7. Kalimantan Timur : 21 Emas, 29 Perak, 33 Perunggu (Total 83 Medali)
8. Riau : 17 Emas, 20 Perak, 17 Perunggu (Total 54 Medali)
9. Lampung : 13 Emas, 9 Perak, 9 Perunggu (Total 31 Medali)
10. Sulawesi Selatan : 11 Emas, 11 Perak, 12 perunggu (Total 21 Medali)
(Tribunnews.com/Laura Hilmi)