Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Harga Rumah Termahal Pulau Jawa Terjadi di 4 Kota Ini, Peringkat 1 Kampungnya Gibran

Bogor mencatat kenaikan tertinggi harga hunian di Jabodetabek sebesar 3,8 persen disusul Bekasi 3,3 persen, Tangerang 2,8 persen, Depok 2,4 persen.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Harga Rumah Termahal Pulau Jawa Terjadi di 4 Kota Ini, Peringkat 1 Kampungnya Gibran
WARTA KOTA/henry lopulalan
Di kawasan Jabodetabek, Bogor mencatat kenaikan tertinggi harga hunian sebesar 3,8 persen disusul Bekasi 3,3 persen, Tangerang 2,8 persen, Depok 2,4 persen dan Jakarta 2 persen. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Flash Report Rumah123 edisi Januari 2024 memaparkan tren harga rumah di Indonesia yang menunjukkan kenaikan 2,9 persen secara tahunan pada Desember 2023.

Di kawasan Jabodetabek, Bogor mencatat kenaikan tertinggi harga hunian sebesar 3,8 persen disusul Bekasi 3,3 persen, Tangerang 2,8 persen, Depok 2,4 persen dan Jakarta 2 persen.

Khusus Pulau Jawa, harga hunian di Kota Solo memimpin kenaikan tahunan mencapai 3,5 persen, diikuti Semarang 3,4 persen, Surabaya 2,9 persen dan Bandung 0,9 persen.

Sementara di luar Pulau Jawa, tiga kota besar mencatatkan kenaikan harga hunian tertinggi, yakni Denpasar 20,7 persen, Makassar 3,6 persen dan Medan 2,9 persen.

Associate VP Marketing 99 Group Indonesia, Firman Pamungkas Putra mengatakan, sepanjang tahun 2023, tiga kota di luar Pulau Jawa, mencakup Denpasar, Makassar dan Medan ini mencatatkan pertumbuhan harga tahunan yang tinggi di hampir setiap bulannya.

"Tren pertumbuhan harga tahunan ketiga kota besar ini juga konsisten berada di atas inflasi tahunan. Di tahun 2024 dan ke depannya, kota-kota ini dapat menjadi peluang pasar properti bagi para penjual maupun pengembang serta investasi yang potensial bagi investor," ujarnya dikutip dari keterangan resmi, Kamis (25/1/2024).

Sepanjang tahun 2023, Medan mencatatkan pertumbuhan harga hunian tahunan berkisar antara 2,8 persen (Mei 2023) hingga 9 persen (Maret 2023).

Baca juga: Pemain Properti Jaringan internasional Garap Hunian Premium di Jakarta

Berita Rekomendasi

Bisnis properti di kota Makassar mengalami pertumbuhan tahunan di level 1,3 persen (September 2023) hingga 10,7 persen (Agustus 2023).

Makassar mencatatkan pertumbuhan harga hunian tertinggi dibandingkan kota-kota lainnya pada bulan Februari hingga Juni, Agustus dan Oktober tahun 2023 silam.

Sementara Denpasar, sejak awal tahun 2023, mencatatkan pertumbuhan popularitas yang cukup konsisten, dengan pertumbuhan tahunan berkisar antara 0,1 persen (Desember 2023) hingga 2,4% (Maret 2023).

Baca juga: Banyak Pabrik Baru, Pasar Properti di Cilegon Masih Menjanjikan

Pertumbuhan tahunan Indeks Harga Rumah Seken Denpasar juga bergerak antara 3 persen (Mei 2023) hingga 20,7 persen (Desember 2023).

Dalam dua bulan terakhir, kota di Pulau Dewata ini memimpin pertumbuhan harga tahunan tertinggi dibandingkan kota lainnya.


Denpasar juga masih mencatatkan selisih pertumbuhan harga tertinggi di atas inflasi tahunan, sebesar 18,1%, diikuti Makassar dan Medan masing-masing sebesar 0,7%, Semarang 0,6%, dan Bogor 0,5%

Pertumbuhan popularitas tahunan masih dipimpin kota-kota di Jakarta dan sekitarnya, yaitu Jakarta Selatan (1,6%), Jakarta Utara (1,4%), Tangerang (0,6%), Tangerang Selatan (0,5%) dan Bogor (0,2%).

Baca juga: Hunian Tapak di Sawangan Depok Ini Alokasikan 50 Persen Lahannya untuk Area Hijau

Halaman
12
Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas