Hari Ini Sudah 8.027 Penumpang Tiba di Pulogadung
Arus balik Lebaran 1431 Hijriah/2010 telah memasuki H+7
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Tjatur Wisanggeni
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Arus balik Lebaran 1431 Hijriah/2010 telah memasuki H+7. Terminal Antarkota Antarprovinsi Pulogadung Jakarta, Sabtu (18/9/2010) sebanyak 8.027 penumpang arus balik telah tiba sampai pukul 14.00 WIB.
Menurut data angkutan Lebaran 2010 di Terminal Bus AKAP Pulogadung, arus balik mudik tercatat hari ini dari Pukul 08.00 hingga 14.00 WIB, sudah 8.027 penumpang dari 141 bus yang tiba di terminal ini.
Untuk terminal Pulogadung sendiri, masih tersisa 2 sift arus balik dari daerah ke Jakarta, yaitu pada pukul 14.00-20.00 WIB dan terakhir pukul 20.00-08.00 WIB.
Pantauan Tribunnews.com, di terminal AKAP Pulo Gadung kepadatan penumpang yang tiba belum tampak dan menurut data, hari ini terminal Pulogadung telah memberangkatkan 52 bus dengan 527 penumpang. (*)