Presiden Obama Buka Puasa Bersama dengan Komunitas Muslim AS
Barack Obama akan menggelar acara buka puasa bersama di Istana Kepresidenan AS, White House, pada Jumat (10/8/2012), waktu setempat.
Editor: Rachmat Hidayat
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Amerika Serikat (AS), Barack Obama akan menggelar acara buka puasa bersama di Istana Kepresidenan AS, White House, pada Jumat (10/8/2012), waktu setempat.
Menurut pemberitaan Foxnews.com, acara buka puasa bersama itu akan dilangsungkan di ruang makan White House, dan rencananya akan dihadiri oleh tim sukses pemenangan Obama, tokoh-tokoh agama AS, tokoh-tokoh masyarakat, Komunitas Muslim Amerika Serikat, dan diplomat dari sejumlah negara-negara di dunia.
Acara buka puasa bersama dengan Presiden AS di White House, sudah berlangsung secara turun temurun dari Presiden AS terdahulu. Di awali pada era Presiden Bill Clinton, tradisi itu dilanjutkan oleh rezim Presiden George W Bush. (foxnews)
Berita Terkait: Kasus Simulator SIM
- Penyidik Bareskrim Periksa Dua Aspri Irjen Djoko Susilo
- Warga Sekitar Akui Pabrik Plat Nomor Milik Primkoppol
- KPK Paling Berwenang Menyidik Korupsi Korlantas
- Warga Ikut Selamatan di Pabrik Plat Diduga Milik Primkoppol
- DPD: Tetapkan KPK atau Polri yang Berhak
- Pong Hardjatmo: KPK Ada Karena Polri Tidak Profesional
Berita Rekomendasi