Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

Jalan Menuju Kawah Putih Bandung Macet

Kawah Putih masih ramai dikunjungi para wisatawan. Besarnya minat untuk mengunjungi objek wisata tersebut mengakibatkan kemacetan

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Jalan Menuju Kawah Putih Bandung Macet
IST
Kawah Putih. 

Laporan Ardhanareswari AHP

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Kawah Putih masih ramai dikunjungi para wisatawan. Besarnya minat untuk mengunjungi objek wisata tersebut mengakibatkan kemacetan yang cukup panjang pada Rabu (22/8/2012).

Kemacetan terjadi sejak jam 08.30 WIB di jalan raya Soreang yang menuju Kawah Putih, Ciwidey, Bandung, Jawa Barat. Jalan di daerah tersebut memang bisa dibilang sempit dan berkelok-kelok tajam.

Tak hanya mobil pribadi yang tampak menuju ke arah Kawah Putih, motor, bahkan bus-bus besar melewati jalan tersebut. Pasar dan angkutan umum menambah kepadatan jalan dan memperparah kemacetan.

Belum lagi sepeda motor yang mengambil lajur jalan ke arah berlawanan, sehingga kendaraan yang hendak turun dari Ciwidey pun turut tersendat.

Selain Kawah Putih, di daerah Ciwidey juga terdapat objek wisata Situ Patengang, kebun teh, dan pemandian air panas.

Baca Juga:

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas