Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Ramadan Kebaikan Melokal

Hai Pria, Sudahkan Kalian Miliki Sifat Pria Soleh Idaman Para Wanita Ini?

Terlebih bagi seorang wanita. Sebab pada dasarnya seorang wanita hanya dapat menunggu datangnya sebuah cinta dari seorang pria.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Hai Pria, Sudahkan Kalian Miliki Sifat Pria Soleh Idaman Para Wanita Ini?
IST
Ilustrasi: Pasangan Muslim 

Ia juga selalu berusaha untuk menempatkan istrinya sebagai wakil keluarga sehingga diharapkan sang istri akan nyaman untuk menyeleseaikan tugas dan urusannya dengan baik.

Rasulullah SWT sendiri merupakan sosok suami yang senantiasa mengayomi keluarga dan memberikan panutan pada umatnya.

Seperti yang dikisahkan oleh Aisyah ra saat ditanya oleh sahabat mengenai apa yang dilakukan Rasulullah saat berada di rumah. Ia menjawab: “Beliau saw sebagaimana layaknya manusia pada umumnya, menjahit terompahnya, menambal pakaiannya, memerah susu kambingnya dan mengerjakan apa yang biasa dikerjakan oleh lelaki. Baru jika waktu shalat tiba, beliau keluar rumah.” (HR. Bukhari)

3. Berwibawa dan Pemurah
Tidak hanya penyantun dan pengayom, seorang lelaki yang menjadi idaman para muslimah juga harus memiliki ciri berwibawa dan pemurah.

Ia tidak pelit dalam memberikan apa yang dibutuhkan oleh anak dan istrinya kelak. Dengan penuh tanggung jawab ia akan mencari nafkah hanya untuk kebaikan keluarganya.

Meskipun ia suami tipe ini jauh dari kata pelit, akan tetapi ia juga selalu berusaha untuk bersikap berwibawa di mata keluarganya. Hingga istri dan anak-anaknya menjadi hormat dan segan padanya.

4. Ksatria di Luar Namun Lemah Lembut saat Berada di Tengah Keluarga
Ciri selanjutnya adalah lelaki yang memiliki keras di luar akan tetapi memiliki kelembutan saat berada di tengah keluarganya.

Berita Rekomendasi

Kelak lelaki tersebut jika menjadi seorang suami yang memiliki sifat ini , maka ia rela untuk menentang kerasnya kehidupan dengan cara membanting tulang demi membuat keluarganya bahagia.

Ia selalu bersikap lugas, jujur dan tidak mau berkhianat untuk menafkahi keluarga. Akan tetapi setelah sampai di rumah, ia akan berlaku lembut kepada anak dan istrinya tersebut.

Ketika di rumah, ia akan menjadi sosok ayah yang peyayang dan pelindung bagi keluarganya.

5. Tegas Mempertahankan Jati Dirinya dan Kuat Pendirian
Apabila seorang laki-laki tidak memiliki pendirian yang kuat dan juga tidak tegas dalam menghadapi suatu masalah, maka sudah bisa dipastikan kelak keluarga yang akan dia pimpin itu mengalami kegoyahan.

Oleh sebab itu, banyak wanita yang menginginkan memiliki suami yang memiiliki ketegasan dan kuat dan berpendirian agar keluarga yang dibinanya itu menjadi aman dan nyaman.

6. Bersikap Sabar dan Pemaaf
Laki-laki sholeh yang menjadi idaman muslimah selanjutnya adalah ia memiliki sifat sabar dan pemaaf. Karena seorang suami tentu saja harus memiliki sikap sabar dalam menghadapi anak dan istrinya.

Jika memilikii suami yang tidak pemarah dan selalu bisa memaafkan kesalahan keluarga serta istrinya, maka ia adalah sosok suami teladan.

Halaman
123
Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas