Intip Fasilitas Mewah Kereta Sleeper Luxury 2 yang Tiketnya Dibanderol Rp 750.000
jelang musim angkut Lebaran, KAI kembali mengeluarkan Luxury 2 yang resmi beroperasi Minggu (26/5/2019).
Editor: Sanusi
Di sandaran tangan bagian kiri terdapat tombol untuk menaikturunkan sandaran kursi dan kaki. Selain itu, di bagian bawah terdapat satu colokan atau port USB untuk mengisi daya ponsel ataupun gadget lain. Anda juga bisa mengisi daya di colokan listrik biasa yang terdapat di dinding kereta.
4. Layar hiburan
Di bagian belakang kursi, terdapat layar yang menampilkan aneka hiburan untuk penumpang, seperti film, games, dan lagu. Posisinya persis seperti layar di kursi pesawat. Layar tersebut juga dilengkapi headphone besar yang nyaman dipakai.
Sayangnya, letaknya dirasa terlalu jauh dari jangkauan. Penumpang tidak bisa mengakses layar sambil bersandar di kursi. Penumpang harus memajukan badannya agar bisa menekan layar sentuh tersebut.
5. Makanan dan snack gratis
Setiap penumpang juga disediakan makanan berat, minuman, dan makanan penutup selama perjalanan. Makanan dan minuman disediakan secara gratis dan dilayani langsung oleh pramugari khusus kereta sleeper. Selain itu, di kereta sleeper terdapat minibar tempat penumpang bisa menikmati minuman dan snack sepuasnya (free flow).
6. Fasilitas lainnya
Di kereta sleeper masih terdapat beberapa fasilitas yang ada di kereta lain, seperti selimut dan bantal. Selain itu, di masing-masing kursi terdapat meja lipat dan lampu baca.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dibanderol Rp 750.000, Ini Fasilitas Mewah Kereta Sleeper Luxury 2"