Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

Prakiraan Cuaca Pengamatan Hilal 1 Syawal 1440 H di 26 Kota, Sidang Isbat Digelar Pukul 17.00 WIB

Prakiraan cuaca selama pengamatan hilal 1 Syawal 1440 H di 26 kota di Indonesia, Senin (3/6/2019). Sidang isbat akan digelar mulai pukul 17.00 WIB.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Prakiraan Cuaca Pengamatan Hilal 1 Syawal 1440 H di 26 Kota, Sidang Isbat Digelar Pukul 17.00 WIB
SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ
Tim PCNU Kota Surabaya melakukan rukyatul hilal untuk menentukan awal puasa Ramadhan 2019 di Masjid Al Mabrur Jalan Nambangan, Bulak, Tanah Kali Kedinding, Kenjeran, Minggu (5/5/2019). Berdasarkan hasil pantauan PBNU, Muhammadiyah, dan pemerintah lewat Kementerian Agama satu suara dalam menetapkan 1 Ramadhan pada 6 Mei 2019. 

Simak prakiraan cuaca selama pengamatan hilal 1 Syawal 1440 H di 26 kota di Indonesia, Senin (3/6/2019). Sidang isbat akan digelar mulai pukul 17.00 WIB.

TRIBUNNEWS.COM - Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) akan menggelar sidang isbat penentuan 1 Syawal 1440 H pada Senin (3/6/2019) sore.

Sidang isbat penentuan 1 Syawal 1440 H akan digelar di Auditorium HM Rasjidi, Kementerian Agama RI, Jalan MH Thamrin No. 6, Jakarta, mulai pukul 17.00 WIB.

Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin juga dijadwalkan memimpin secara langsung sidang isbat penentuan 1 Syawal 1440 H.

Sebelum sidang isbat penentuan 1 Syawal 1440 H dimulai, akan ada laporan hasil pemantauan hilal (rukyatul hilal) yang dilakukan pada 105 titik lokasi di seluruh Indonesia.

"Laporan itu akan dijadikan dasar pengambilan keputusan penetapan 1 Syawal," jelas Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah, Agus Salim.

Baca: Kemenag Gelar Sidang Isbat Sore Ini Penetapan 1 Syawal 1440 H, Berikut Daftar Lokasi Rukyatul Hilal

Baca: SORE INI Jadwal dan Live Streaming Sidang Isbat Penentuan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1440 H

Baca: BESOK, Pemerintah Gelar Sidang Isbat Penentuan 1 Syawal 1440 H, Muhammadiyah Tetapkan Lebaran 5 Juni

Sementara itu, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca di 26 kota yang jadi lokasi pengamatan hilal 1 Syawal 1440 H, sekitar pukul 16.00-19.00.

Berita Rekomendasi

Sejumlah daerah diprediksi bercuaca cerah berawan.

Selengkapnya, berikut prakiraan cuaca pengamatan hilal 1 Syawal 1440 H, dikutip Tribunnews.com dari BMKG:

1. Merauke
Cerah berawan
Tutupan awan: 25%

2. Biak
Hujan lokal
Tutupan awan: 28%

3. Ambon
Hujan ringan
Tutupan awan: 75%

4. Ternate
Hujan lokal
Tutupan awan: 38%

5. Manado
Berawan
Tutupan awan: 50%

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas