Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Ramadan Kebaikan Melokal

Ini Jadwal Imsak Ramadan 2020 Untuk 35 Kota Besar di Indonesia

Jadwal imsak terlengkap 30 hari selama bulan Ramadan 1441 H / 2020 yang disajikan tribunnews.com berlaku untuk Jakarta dan kota besar lainnya.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Ini Jadwal Imsak Ramadan 2020 Untuk 35 Kota Besar di Indonesia
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Ramadan 2020 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah memutuskan bila awal puasa atau 1 Ramadhan 1441 Hijriah jatuh pada Jumat, 24 April 2024.

Keputusan tersebut diambil setelah pemerintah bersama sejumlah Ormas Islam melakukan sidang isbat yang di gelar di Kementeria Agama, Kamis (23/4/2020) sore.

"1 Ramadan 1441 Hijriah, jatuh esok hari, hari Jumat tanggal 24 April 2020," kata Menteri Agama (Menag), Fachrul Razi, dalam konferensi pers usai sidang Isbat 2020, di kantor Kemenag, Kamis (23/4/2019).

Dalam penetapan 1 Ramadan, Kemenag menggunakan dua metode yakni hisab (penghitungan) dan rukyat (melihat) langsung hilal (bulan baru).

"Dua metode ini saling melengkapi dan menyempurnakan satu sama lain," kata Fachrul Razi.

Baca: 1 Ramadan 1441 H Jatuh pada Jumat, 24 April 2020, Ini Niat Puasa & Jadwal Imsak Hari Pertama 34 Kota

Menurut Menag, posisi hilal dilihat pada ketinggian 2 derajat 41 menit dan sampai 5 derajat pada Kamis (24/4/2020).

Sidang Isbat dimulai dengan pemaparan posisi hilal awal Ramadan oleh Tim Falakiyah Kementerian Agama.

Berita Rekomendasi

Kemudian tim Kemenag melaporlan hasil hisab (penghitungan) dan pantauan hilal (bulan baru) yang dilakukan tim Kemenag.

Baca: Imbauan Dokter untuk Pasien Diabetes yang Menjalani Ibadah Puasa Saat Pandemi Covid-19

Kementerian Agama sendiri menggelar pemantauan hilal di 82 titik di seluruh Indonesia.

Selanjutnya, disusul sidang untuk memutuskan penetapan 1 Ramadan 1441 Hijriah.

"Mari kita gaungan kalimat tahniyah, Marhaban ya Ramdan," ujar Menag.

"Banyak hal yang harus kita sesuaikan ditengah pandemi ini, walaupun kita tidak bisa buka bersama dan beribadah bersama tapi tidak mengurangi niat kita dalam beribadah," ujarnya.

Menag juga tidak lupa mengingatkan masyarakat untuk menjaga kesehatan dengan makan-makanan yang bergizi.

Baca: BREAKING NEWS: Pemerintah Tetapkan Besok Awal Puasa Ramadan

"Semoga Allah segera mencabut wabah corona ini," katanya. 

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas