Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

Cara Membuat Kolak Bola Ketan untuk Menu Buka Puasa, Ini Bahan-bahannya

Berikat cara membuat kolak bola ketan yang coock dijadikan menu buka puasa, sajian ini dapat dinikmati bersama keluarga tercinta.

Editor: tribunsolo
zoom-in Cara Membuat Kolak Bola Ketan untuk Menu Buka Puasa, Ini Bahan-bahannya
Sajian Sedap
Resep Kolak Bola Ketan. Cara Membuat Kolak Bola Ketan untuk Menu Buka Puasa, Ini Bahan-bahannya. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikat cara membuat kolak bola ketan yang cocok dijadikan menu buka puasa.

Sajian ini dapat dinikmati bersama keluarga tercinta.

Apalagi sebentar lagi umat Islam akan melaksanakan ibadah puasa Ramadhan.

Dalam artikel ini, tersedia bahan-bahan dan cara membuat kolak bola ketan.

Kolak bola ketan dapat dimasak selama 60 menit untuk enam porsi.

Bahan-bahan yang digunakan, meliputi beras ketan, daun pandan, buah nangka hingga kacang tanah.

Resep Kolak Bola Ketan.
Resep Kolak Bola Ketan. Cara Membuat Kolak Bola Ketan untuk Menu Buka Puasa, Ini Bahan-bahannya. (Sajian Sedap)

Berikut ini cara membuat kolak bola ketan:

Berita Rekomendasi

Waktu: 60 Menit

Sajian: 6 Porsi

Bahan:

- 200 gram beras ketan, rendam 1 jam

- 100 ml air

- 1 lembar daun pandan, disimpulkan

- 1/4 sendok teh garam

- 4 buah mata nangka, dipotong kotak kecil

Baca juga: Resep Kreasi Kue Nastar: Nastar Gulung, Nastar Sirsak Pandan dan Nastar Grentea Isi Kacang

Baca juga: Resep Aneka Sayur Asem Enak dan Mudah Dibuat, Cocok untuk Menu Buka Puasa Bersama Keluarga

Bumbu Kolak:

- 250 gram gula pasir

- 1/8 sendok teh vanili bubuk

- 2 lembar daun pandan, disimpulkan

- 1/2 sendok teh garam

- 1500 ml santan dari 1 butir kelapa

- 6 buah pisang kepok belah 2 bagian memanjang

- 25 gram sagu mutiara merah, direbus

- 50 gram kacang tanah tanpa kulit, disangrai

Cara Membuat Kolak Bola Ketan:

1. Ketan, kukus beras ketan 15 menit sampai merekah.

2. Rebus air, daun pandan, dan garam sampai mendidih.

Tambahkan ketan kukus, aduk sampai meresap.

3. Kukus dengan api sedang 30 menit sampai matang dan angkat.

Tambahkan nangka, lalu aduk rata.

Ambil sedikit adonan.

Bentuk bola bola lebih besar dari kelereng, kemudian sisihkan.

4. Kolak, rebus gula, vanili, daun pandan, dan garam bersama santan sambil diaduk sampai mendidih.

Tambahkan pisang, aduk rata.

Masak sampai matang.

5. Sajikan ketan, sagu mutiara, dan kacang tanah di dalam mangkuk.

Siram bersama kuah kolak dan pisangnya.

(*/Suc)

Artikel ini telah tayang di Sajiansedap.grid.id dengan judul "Resep Kolak Bola Ketan sangat cocok jadi menu buka puasa sederhana"

Sumber: Sajian Sedap
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas