Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

Kapan Awal Puasa 2021? Berikut Link Download Jadwal Imsakiyah Ramadhan 1442 H di Seluruh Indonesia

Kapan Awal Puasa 2021? Muhammadiyah tetapkan awal puasa jatuh 13 April. Berikut Link Download Jadwal Puasa Ramadhan 1442 H di Seluruh Indonesia

Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Kapan Awal Puasa 2021? Berikut Link Download Jadwal Imsakiyah Ramadhan 1442 H di Seluruh Indonesia
freepik.com/Harryarts
DOWNLOAD Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2021 se-Indonesia, Puasa Ramadhan 1442 Mulai Selasa 13 April 2021 

TRIBUNNEWS.COM - Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah telah menetapkan awal puasa atau 1 Ramadhan 1442 H jatuh pada hari Selasa tanggal 13 April 2021.

Sementara pemerintah, melalui Kementerian Agama (Kemenag) rencananya akan menggelar sidang isbat pada tanggal 12 April 2021.

Selain itu dalam artikel ini dilengkapi juga dengan link download jadwal Puasa Ramadhan 1442 H dari Muhammadiyah dan Kemenag pada akhir artikel ini.

PP Muhammadiyah menetapkan 1 Ramadhan 1442 H dengan mengeluarkan Maklumat PP Muhammadiyah nomor 01/MLM/I.0/E/2021 tentang penetapan hasil hisab Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1442 Hijriah.

Baca juga: Jadwal Imsak dan Buka Puasa Ramadhan 1442 H 2021 untuk Kabupaten Sleman serta Bacaan Niat Puasa

Baca juga: Kapan Sidang Isbat Digelar? Penentuan Puasa 1 Ramadan 1442 H

Baca juga: Puasa Ramadhan 2021 Kurang Berapa Hari Lagi? Ini Jadwal Puasa Menurut Muhammadiyah dan Pemerintah

Puasa Ramadhan 2021 Kurang Berapa Hari Lagi? Ini Jadwal Puasa Menurut Muhammadiyah dan Pemerintah
Puasa Ramadhan 2021 Kurang Berapa Hari Lagi? Ini Jadwal Puasa Menurut Muhammadiyah dan Pemerintah (freepik.com)

Penetapan awal Ramadhan 2021 ini berdasar hasil hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah.

Ijtimak jelang Ramadan 1442 H terjadi pada Senin Pon, 12 April 2021 pukul 09.33.59 WIB.

Muhammadiyah akan mulai melaksanakan salat Tarawih pada Senin, 12 April 2021 malam hari.

Berita Rekomendasi

Kemudian, memulai puasa Ramadhan 1442 H pada Selasa, 13 April 2021.

Muhammadiyah juga telah menentukan 1 Syawal 1442 H/2021.

1 Syawal 1442 H jatuh pada Kamis, 13 Mei 2021.

Ijtimak jelang Syawal 1442 H terjadi pada Rabu Pon, 12 Mei 2021 pukul 02.03.02 WIB.

Sehingga warga Muhammadiyah akan melaksanakan salat Tarawih terakhir pada Ramadhan 1442 H, pada Rabu, 12 Mei 2021.

Sementara pada Kamis, 13 Mei 2021 pagi hari, warga Muhammadiyah akan melaksanakan salat Id.

Baca juga: 5 Menu Takjil untuk Buka Puasa Ramadhan 2021, Berikut Resep, Bahan dan Cara Membuatnya

Baca juga: Bacaan Niat Puasa Ramadhan dan Doa Buka Puasa, Tulisan Arab dan Latin, Beserta Artinya

Sementara itu, pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama (Kemenag) akan menggelar sidang isbat (penetapan).

Sidang isbat dilaksanakan sehari jelang puasa Ramadhan atau pada hari terakhir bulan Syaban.

Rencananya, Kemenag akan menggelar sidang isbat pada Senin, 12 April 2021 secara daring dan luring.

Demikian dikatakan Dirjen Bimas Islam, Kamaruddin Amin di Jakarta, Kamis (1/4/2021).

"Insya Allah, sidang isbat awal Ramadan digelar 12 April 2021."

"Karena masih pandemi, sidang akan kembali digelar secara daring dan luring dengan menerapkan protokol kesehatan," ucapnya.

Menurut Kamaruddin Amin, sidang isbat awal Ramadan 1442 H digelar pada 29 Syaban 1442 H yang bertepatan tanggal 12 April 2021.

Dikutip dari kemenag.go.id, sidang isbat akan diawali dengan seminar posisi hilal awal Ramadan dan pelaksanaan rukyatul hilal.

Secara hisab, lanjut Kamaruddin, posisi hilal awal Ramadan 1442 H sudah di atas ufuk berkisar antara 2 derajat 37 menit sampai 3 derajat 36 menit.

Hasil hisab ini kemudian dikonfirmasi melalui Rukyatul Hilal yang akan digelar di 86 titik di seluruh Indonesia.

"Di Jakarta, rukyatul hilal antara lain akan dilaksanakan di gedung Kanwil Kemenag DKI Jakarta, Kepulauan Seribu, Masjid KH Hasyim Asy'ari, dan Masjid Al Musyari'in Basmol," jelasnya.

Sidang Isbat akan melibatkan Tim Unifikasi Kalender Hijriyah Kementerian Agama, Dubes negara sahabat, perwakilan ormas, LAPAN, BMKG, dan undangan lainnya

"Sidang isbat akan dipimpin oleh Menag Yaqut Cholil Qoumas. Kami juga mengundang pimpinan MUI dan Komisi VIII untuk hadir dalam sidang," kata dia.

Semnetara itu, Direktur Urusan Agama Islam, Agus Salim mengatakan, sidang isbat akan disiarkan oleh TVRI dan media sosial Kemenag.

"Sidang isbat akan disiarkan oleh TVRI dan media sosial Kementerian Agama," jelas Agus.

Agus menjelaskan, sidang isbat akan dibagi menjadi tiga tahap.

Pertama, pemaparan posisi hilal awal Ramadan 1442 H oleh anggota Tim Unifikasi Kalender Hijriyah Kemenag.

Sesi ini akan dimulai pukul 16.45 WIB dan disiarkan langsung.

Tahap kedua, sidang isbat awal Ramadan yang akan digelar setelah Salat Magrib dan digelar secara tertutup.

"Tahap ketiga, konferensi pers hasil sidang isbat oleh Menteri Agama yang akan disiarkan TVRI dan media sosial Kemenag," kata dia.

Link download jadwal puasa 2021 Muhammadiyah

Untuk download jadwal Imsakiyah 1442 seluruh Indonesia, bisa akses laman Suara Muhammadiyah atau klik di sini.

Kemudian gulirkan halaman ke bawah, nanti akan muncul daftar link untuk download jadwal Imsakiyah dari masing-masing daerah.

Link download jadwal puasa 2021 Kemenag

Jadwal puasa 2021 dari Kemenag bisa di-download di laman Bimas Islam atau klik di sini.

Cara download jadwal imsakiyah Kemenag adalah sebagai berikut:

- Kunjungi laman

- Pilih provinsi yang ingin Anda cari, misalnya DKI Jakarta.

- Kemudian pilih kabupaten/kotanya, misalnya Kota Jakarta.

- Selanjutnya klik tanda search atau proses data.

- Setelah itu akan muncul jadwal imsakiyah mulai dari 1 Ramadhan (13 April 2021) hingga 30 Ramadhan.

- Anda juga bisa mengunduhnya dengan export ke MS Excel, caranya klik tanda download di samping tanda search.

(Tribunnews.com/Fajar/Sri Juliati)

Berita lain terkait Ramadan 2021

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas