Puluhan Jurnalis Menikmati Mudik Nyaman dengan Kereta Wisata Eksklusif
Puluhan jurnalis mengikuti mudik gratis bersama Forum Wartawan BUMN (FWBUMN) dengan transportasi Kereta api pariwisata priority dari Jakarta Surabaya.
Penulis: Anita K Wardhani
Alhasil selama perjalanann, peserta mudik gratis bisa menikmati ragam hiburan Audio Video On Demand (AVOD), misalnya film atau lagu.
Hal istimewa lainnya di kereta wisata priority ini, terdapat mini bar dengan kursi dan meja di bagian belakang atau depan kursi penumpang.
Penumpang bisa sepuasnya menikmati aneka makanan ringan dan minuman, seperti snack, roti, teh, dan kopi juga makanan berat dengan menu nusantara.
Barang-barang seperti koper dapat diletakkan di kompartemen atas yang tertutup, layaknya di pesawat.
Sementara itu, di atas kursi, terdapat penyimpanan bagasi seberat 20 kilogram.
Toilet di dalam kereta pun berdesain mewah. Toilet kering yang disediakan juga memiliki wastafel lengkap dengan kaca besar, pengering, kloset duduk, serta pancuran air.
Rasa puas dan menyenangkan mudik dengan kereta wisata priority pun semakin meringankan langkah kami ke kampung halaman.
Mendapat respon positif dari para jurnalis yang puas dengan perjalanan mudik kali ini, Ketua FWBUMN Ricky Anwardi menjelaskan maksud pihaknya memilih kereta api pariwisata dalam program mudik gratis kali ini.
"Kegiatan ini kita adakan hanya untuk memfasilitasi teman-teman media yang ingin mudik, tapi masih belum sempat mencari tiket," kata Ricky.
Ia menjelaskan jika pelaksanaan FWBUMN Mudik Gratis ini juga didukung oleh beberapa BUMN diantaranya PTKereta Api Indonesia (Persero), Bank BNI, PLN, MIND ID, Pertamina, Semen Indonesia Group, Jamkrindo, InJourney, Pupuk Indonesia, Bio Farma, Bank Syariah Indonesia, dan Krakatau International Port.