Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

Doa Akhir Puasa Ramadhan, Mohon agar Bisa Berjumpa Lagi di Ramadhan Berikutnya

Berikut bacaan doa akhir puasa Ramadhan dalam arab, latin lengkap dengan artinya, Mohon agar bisa berjumpa lagi Ramadhan berikutnya

Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Doa Akhir Puasa Ramadhan, Mohon agar Bisa Berjumpa Lagi di Ramadhan Berikutnya
Kolase Tribunnews.com/Canva
Doa Akhir Puasa Ramadhan, Mohon agar Bisa Berjumpa Lagi Ramadhan Berikutnya 

TRIBUNNEWS.COM - Tak terasa bulan suci Ramadhan 2024 akan segera meninggalkan kita.

Selanjutnya kita akan merayakan Hari Raya Idul Fitri, hari yang dikenal sebagai hari kemenangan.

Disebut sebagai hari kemenangan lantaran kita sudah bisa berperang melawan hawa nafsu selama satu bulan di Ramadhan.

Namun, keistimewaan Ramadhan tersebut akan segera sirna.

Pahala ibadah dilipatgandakan, iblis dibelenggu dan adanya malam lailatul qadar.

Semua itu kini akan berakhir. Selanjutnya kita akan menjalani hari-hari seperti biasa seperti sebelum Ramadhan.

Kita tentu bakalan kangen dengan suasana yang ada di bulan suci Ramadhan ini.

BERITA REKOMENDASI

Kangen tarawih, kangen mendengarkan tausiyah subuh, war takjil, dan lain sebagainya.

Semoga kita bisa dipertemukan kembali pada bulan Ramadhan berikutnya.

Mari kita berdoa bersama dengan doa akhir Ramadhan berikut ini.

أَللَّهُمَّ لاَ تَجْعَلْهُ آخِرَ الْعَهْدِ مِنْ صِيَامِنَا إِيَّاهُ، فَإِنْ جَعَلْتَهُ فَاجْعَلْنِيْ مَرْحُوْمًا وَ لاَ تَجْعَلْنِيْ مَحْرُوْمًا

Allahumma laa taj'alhu aakhiral 'ahdi min shiyaamina iyyaah, fain ja'altahu faj'alnii marhuuman wa laa taj'alnii mahruuman.

Artinya: "Ya Allah, janganlah Engkau jadikan puasa ini sebagai yang terakhir dalam hidupku. Seandainya Engkau berketetapan sebaliknya, maka jadikanlah puasaku ini sebagai puasa yang dirahmati bukan yang hampa semata."

Baca juga: Doa Awal Puasa Ramadhan Sesuai Sunnah Nabi Muhammad SAW: Lengkap Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Doa akhir Ramadhan terdapat pada hadis Jabir bin Abdillah dari Muhammad al Mustafa, yang artinya sebagai berikut.

"Siapa yang membaca doa ini pada hari terakhir Ramadhan, ia akan mendapatkan salah satu dari dua kebaikan di antaranya menjumpai Ramadhan mendatang atau pengampunan dan rahmat Allah.”

Doa ini sangat baik dibaca di akhir bulan Ramadhan sebagai ungkapan rasa syukur atas segala nikmat yang telah diberikan dan sebagai permohonan ampunan atas dosa-dosa yang telah dilakukan.

(Tribunnews.com/Bangkit N)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas