Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polres Minahasa Bagikan Masker kepada Warga Noongan

Empat anggota Lantas Polres Minahasa dibantu sekitar 10 mahasiswa KKN Unsrat membagikan masker gratis pada warga di Noongan

Editor: Harismanto
zoom-in Polres Minahasa Bagikan Masker kepada Warga Noongan
Tribun Pontianak, Ponti Ana Banjaria
ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribun Manado, Lucky Kawengian
TRIBUNNEWS.COM, TONDANO - Empat anggota Lantas Polres Minahasa dibantu sekitar 10 mahasiswa KKN Unsrat membagikan masker gratis pada warga di Noongan, Kecamatan Langowan Barat.

Selain membagikan masker gratis untuk warga, personil polisi dan mahasiswa ini juga mencegat semua pengendara kendaraan mobil dan sepeda motor yang melintas di jalan utama daerah tersebut. Warga yang melintas diberikan masker.

Seorang anggota polisi yang bertugas saat itu mengatakan, masker yang mereka bagikan saat itu milik Palang Merah Indonesia (PMI) Sulut. Petugas PMI hanya singgah dan memberikan mereka beberapa dus masker untuk selanjutnya dibagikan pada warga.

Kegiatan ini menarik simpati warga Noongan. Menurut mereka, kegiatan pembagian masker gratis ini sangat membantu warga.

"Kami sangat terbantu atas pembagian masker gratis ini. Sebenarnya, selain masker, kami berharap dipinjamkan alat penyemprot untuk membersihkan seng dari debu," ujar Frans Woran, tokoh masyarakat Noongan. (*)

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Manado
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas