17 Tewas Hampir 4.000 Warga Mengungsi
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulawesi Utara (Sulut), Hoyke Makarawung merilis data terbaru korban bencana
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribun Manado, Robertus Rimawan
TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulawesi Utara (Sulut), Hoyke Makarawung merilis data terbaru korban bencana di Manado dan sekitarnya, Senin (18/2/2013) pagi.
Melalui pesan pendek pada Tribun Manado (Tribunnews Network) menurut Makarawung jumlah korban bencana total menjadi 17 orang bertambah dari hari sebelumnya yang disampaikan BPBD 14 orang.
"Korban hingga pagi jam 8 (pukul 08.00 Wita) berjumlah 17 orang dengan rincian Manado 8, Minahasa 6 dan Sitaro 3 orang. Total jumlah warga yang mengungsi 3.832 jiwa," tulisnya.
Ia menambahkan terkait kondisi cuaca setelah berkoordinasi dengan BMKG hujan masih ada namun tidak seperti kemarin. Pagi ini juga akan datang Tim Reaksi Cepat dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) ke Manado.
Berdasarkan catatan BPBD Sulut bencana terjadi di Provinsi Sulut karena hujan secara terus menerus dari Sabtu, 16 Februari mulai pukul 03.00 Wita hingga Minggu, 17 Februari pukul 10.00 Wita.
Pada Minggu, terjadi banjir dan tanah longsor. Lokasi banjir Manado ada di Paal II, Komo Luar, Tikala Ares, Aario Utara, Bailang, Mahawu, Karame, Tanjung Batu dan Bunaken. Sedangkan untuk lokasi tanah longsor ada di Paal II, Tingkulu, Karame, Singkil, Kombos dan Winangun Atas atau Perumahan Citraland.
Data kemarin korban sementara akibat tanah longsor dan banjir 14 orang, rumah rusak 8 unit, kendaraan rusak 12 buah, dan mengungsi 1.700 orang. Saat terjadi bencana Pemprov Sulut telah melakukan rapat koordinasi yang dipimpin Wakil Gubernur Dr Djouhari Kansil meninjau lokasi serta memberikan bantuan. Beberapa bantuan yang telah disalurkan menurut Makarawung antara lain makanan siap saji, matras, selimut, air mineral, tenda, perahu karet, dan bantuan dari instansi terkait lainnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.