Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sekolah Alam Tanam 1.000 Pohon

Sekolah Alam Bela Negara Gowa bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa Jurusan

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Sekolah Alam Tanam 1.000 Pohon
google

Laporan wartawan Tribun Timur, Uming

TRIBUNNEWS.COM, SUNGGUMINASA -- Sekolah Alam Bela Negara Gowa bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Perbandingan Mazhab dan Hukum Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar menggelar kegiatan "Menanam 1.000 Pohon" di Dusun Pallaraka, Kelurahan Parangbanua, Kecamatan Palangga, Gowa, Selasa (23/4/2013).

Direktur Yayasan Pengembangan Pemuda Muslim Indonesia selaku pengelola Sekolah Alam Bela Negara, Hasan Hasyim mengatakan kegiatan ini sebagai bentuk perhatian masyarakat untuk tetap menjaga alam sekitar."Pohon-pohon yang tumbuh semua itu menghasilkan karbondioksida, bayangkan jika tidak ada pohon,kita akan kekurangan karbondioksida,"ujar Hasan yang juga Kepala Kesbang dan Linmas Gowa.

Di tahap awal, sekitar 500 bibit pohon trembesit ditanam. menurut Sekretaris kegiatan, Ella, 500 bibit pohon selanjutnya akan ditanam pada bulan Mei mendatang.(Cr2)

Berita Rekomendasi
Tags:
Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas