Alfamart Dirampok, Pelaku Hanya Bawa Rp 181 Ribu
Aksi perampokan menggunakan senjata api terjadi di Alfamart Jalan Pajajaran, Sabtu (27/7) dini hari.
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Aksi perampokan menggunakan senjata api terjadi di Alfamart Jalan Pajajaran, Sabtu (27/7) dini hari.
Perampok melepaskan tembakan diduga untuk menakut-nakutii Jefry (24) dan Rudi (22), dua karyawan minimarket tersebut. Tidak ada korban jiwa pada peristiwa ini.
Tembakan mengenai kaca di samping pintu masuk. Namun walaupun sempat melepaskan tembakan, pelaku hanya berhasil membawa kabur uang sebesar Rp 181 ribu.
"Saya pas mau masuk, lihat teman saya ditodong. Kaget. Balik lagi, lari keluar. Lalu terdengar suara tembakan. Saya lari sambil minta tolong. Kejadiannya sekitar setengah satu," ujar Jefry di lokasi kejadin.
Jefry dan Rudy mengaku bisa mengetahui ciri-ciri pelaku.
Pelaku yang mengenakan helm, kata dua karyawan Alfamart itu, berambut panjang sebahu, mengenakan jaket hitam panjang, sandal kulit warna krem, tinggi sekitar 165 sentimeter, badan agak gempal, mengendarai motor Mio warna merah tanpa pelat nomor.
Polisi yang mendapat laporan percobaan perampokan langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Termasuk mengumpulkan data dan meminta keterangan dari Jefry dan Rudi. Juga sejumlah saksi di sekitar lokasi kejadian.
"Pelaku percobaan perampokan ini sendirian, menggunakan senjata air softgun, jenis Pistol FN. Sempat terekam CCTV, sayang resolusinya kurang. Diduga pelaku panik waktu seorang korban lari. Pelaku membawa lari uang Rp 181 ribu," ujar Kasat Reskrim Polrestabes Bandung, AKBP Trunoyudo Wisnu Andhiko didampingi Kapolsek Cicendo, Kompol Kokon. (dic)