Pemudik di Terminal Cicaheum Naik Tiga Persen
Penumpang di Terminal Cicaheum pada musim mudik Lebaran tahun ini meningkat ketimbang tahun lalu, meski tidak signifikan.
![Pemudik di Terminal Cicaheum Naik Tiga Persen](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/20130807_kesehatan-awak-bus-di-terminal-cicaheum-diperiksa_4239.jpg)
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Rhea Febriani Tritami
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Penumpang di Terminal Cicaheum pada musim mudik Lebaran tahun ini meningkat ketimbang tahun lalu, meski tidak signifikan.
Puncak arus mudik pun sudah terjadi pada H-3, dengan memberangkatkan sekitar 10.100 penumpang.
"Kalau dijumlahkan H-7 sampai H-1, memang ada peningkatan dibanding tahun kemarin, tapi tidak signifikan. Peningkatannya sebatas 3 persen. Sekarang banyak mudik gratis, jadi yang menggunakan bus umum berkurang," kata Jujun Juanda, Kepala Terminal Cicaheum, Sabtu (10/8/2013).
Jujun menuturkan, Terminal Cicaheum hanya menurunkan 30 bus cadangan dari 60 unit yang disiapkan. Itu pun bus cadangan yang disediakan oleh perusahaan.
Bus-bus bantuan dari pariwisata diturunkan untuk melayani penumpang yang mau pergi ke Tasikmalaya, Banjar, dan Pangandaran.
"Dari H1, H2 sampai sekarang, lalu lintas sudah mulai padat di Ciawi, Nagrek, Garut dan sebagainya. Makanya terjadi keterlambatan bus dari arah sana," jelas Jujun. (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.