Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Survei Indo Barometer: SuKa Menang Satu Putaran

Pasangan nomor urut 2 Supomo Guntur-Kadir Halid (SuKa) disebut berpeluang besar memenangkan Pilkada Makassar

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Survei Indo Barometer: SuKa Menang Satu Putaran
Supomo Guntur 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Rudhy

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Pasangan nomor urut 2 Supomo Guntur-Kadir Halid (SuKa) disebut berpeluang besar memenangkan Pilkada Makassar dengan satu putaran. Hal ini tergambar dari survei Indo Barometer yang dilaksanakan 1 hingga 6 Agustus.

Direktur Eksekutif Indo Barometer Muhammad Qodari mengatakan, faktor keberhasilan Supomo menjadi wakil wali kota menjadi penyumbang besar tingginya elektabilitas pasangan usungan Golkar-PDIP ini. Selain itu, Supomo dikenal dekat dengan masyarakat.

"Faktor yang tak kalah penting yang membuat SuKa menempati posisi teratas dan bisa menang satu putaran di Makassar adalah programnya yang dinilai realistis dan menyentuh kebutuhan dasar masyarakat Makassar," kata Qodari di Makassar, Minggu (25/8/2013).

Menurut Qodari, dari survei dengan tingkat kepercayaan 95 persen ini, kecenderungan masyarakat memilih Supomo lantaran dinilai memiliki kredibilitas dan track record yang bersih selama di dunia birokrasi. Perjalanan birokrasi Supomo sejak menjadi camat sampai wakil wali kota dinilai bersih tanpa pernah tersentuh isu korupsi.

"Kepercayaan masyarakat terhadap Supomo tinggi karena dianggap mampu mengatasi masalah ekonomi, keamanan dan sosial di Makassar," jelasnya.

Sebelumnya, pasangan SuKa memang diunggulkan menang satu putaran dari beberapa paparan survei. Survei Juli Celebes Research Center (CRC) juga menyebut SuKa berpeluang menang satu putaran. Optimistis ini sejalan dengan target tim SuKa.

Berita Rekomendasi

Ketua Tim Pemenangan SuKa Haris Yasin Limpo mengatakan, timnya masih optimis untuk membawa SuKa menang satu putaran.

"Sampai saat ini kami masih yakin SuKa akan menang dengan satu putaran. Kalau ada lembaga survei menyebut dua putaran silakan saja. Tapi kami di Golkar punya survei sendiri yang kami yakini kebenarannya," jelas Ketua Fraksi Golkar Makassar ini. (Rud)

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas