Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Transaksi Remitansi Naik Tajam Saat Ramadan

Transaksi pengiriman uang dari luar negeri (remitansi) di Kantor Pos Cirebon mengalami kenaikan signifikan saat Ramadan

Editor: Sanusi
zoom-in Transaksi Remitansi Naik Tajam Saat Ramadan
TRIBUN SUMSEL/M.AWALUDDIN FAJRI
LAYANI PELANGGAN - Seorang Customer Servis sedang melayani pelanggan di Kantor Pos Jalan Merdeka Palembang, Kamis (11/7/2013). Selama bulan Ramadhan terjadi peningkatan transaksi pengiriman surat maupun barang. (TRIBUNSUMSEL/M.A.FAJRI) 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ida Romlah

TRIBUNNEWS.COM, CIREBON - Transaksi pengiriman uang dari luar negeri (remitansi) di Kantor Pos Cirebon mengalami kenaikan signifikan saat Ramadan. Hal ini diduga berkaitan dengan naiknya kebutuhan masyarakat menjelang Lebaran.

"Kebutuhan kan biasanya naik saat Ramadan dan terus naik menjelang Lebaran. Karena itu, warga Indonesia yang berada di luar negeri pun mengirim uang lebih banyak ke sanak keluarganya di tanah air," ujar Manager Pelayanan Jasa Keuangan Kantor Pos Cirebon, M Afrizal Azhari, Rabu (4/9).

Afrizal menyontohkan, pada hari-hari biasa nilai transaksi di Arjawinangun mencapai Rp 300 juta per hari, saat Ramadan naik menjadi Rp 400 juta-Rp 500 juta per hari.

Januari-Agustus 2013, Kantor Pos Cirebon mencatat transaksi remitansi di Kota dan Kabupaten Cirebon mencapai Rp 418 miliar. Angka tersebut naik 9 persen dari transaksi periode yang sama tahun lalu.

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas