Selama 3 Bulan Karyawan PDAM Tirta Deli Belum Dibayar
PDAM Tirta Deli Pemkab Deliserdang sampai saat ini masih belum memberikan gaji kepada pekerjanya.
Editor: Budi Prasetyo
Laporan Wartawan Tribun Medan / Indra Gunawan Sipahutar
TRIBUNNEWS.COM ,LUBUK PAKAM-- Wakil Ketua DPRD Deliserdang, Dwi Andi Syahputra Lubis menyesalkan sikap PDAM Tirta Deli Pemkab Deliserdang yang sampai saat ini masih belum memberikan gaji kepada pekerjanya. Menurutnya sudah 3 bulan lamanya pekerja yang ada di Tirta Deli belum menerima gaji.
"Ada pengaduan dari pekerja ke kita kalau mereka belum digaji selama 3 bulan. Saya heran mengapa ini bisa terjadi seperti ini, sangat prihatin saya atas kejadian ini,"ujar Dwi Andi Minggu, (29/12/2013).
Menurut Politisi PKS Deliserdang ini Tirtanadi setiap bulannya selalu memberikan Rp 35 juta perbulannya karena terlibat MoU dalam persoalan bagi hasil. Menurutnya Tirta Deli tidak mempunyai alasan tidak memberikan gaji kepada pekerjanya karena selain dari pihak Tirtanadi mereka juga mendapat Rp 200 san juta dari Bandara Kualanamu.
"Dalam hal ini, Bupati dan steak holder lain harus lebih peduli. Kita berharap Tirtadeli ini bisa mandiri di Deliserdang ini. DPRD sering mengkritik Tirtadeli tapi rupanya mereka belum digaji. Kita prihatin juga,"kata Dwi Andi.
Sementara itu, Kadis Infokom Deliserdang mewakili Pemkab Deliserdang, Neken Ketaren belum bisa dikonfirmasi soal hal ini. Nomor telepon selulernya sedang tidak aktif.(dra/tribun-medan.com)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.