Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mantan Wali Kota Bandung Terancam 20 Tahun Penjara

JPU dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), mendakwa mantan Wali Kota Bandung Dada Rosada dengan pasal berlapis.

zoom-in Mantan Wali Kota Bandung Terancam 20 Tahun Penjara
/henry lopulalan
BERKAS LENGKAP - Mantan Walikota Bandung Dada Rosada setelah menandatangani surat P21 atau berkas lengkap di Gedung KPK, Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan Kamis, (12/12/2013). Dada dan mantan Sekda Bandung Edi Siswadi akan segera menjalani persidangan kasus suap hakim terkait pengurusan perkara Bansos Bandung. (Warta Kota/henry lopulalan) 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Jaksa penuntut umum (JPU) dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), mendakwa mantan Wali Kota Bandung Dada Rosada dengan pasal berlapis.

Dakwaan disampaikan pada sidang perdana kasus suap pengurusan perkara korupsi dana bansos Pemkot Bandung dengan terdakwa Dada Rosada di Pengadilan Tipikor Bandung, Kamis (2/1/2014).

Menurut JPU Riono, ada tiga hal utama pada kasus yang menjerat Dada Rosada. Pertama, Dada didakwa telah menyuap hakim Pengadilan Negeri Bandung.

Kedua, didakwa telah menyuap hakim Pengadilan Tinggi Jawa Barat, dan ketiga didakwa telah menyuap hakim Setyabudi Tejocahyono sebagai penyelenggara negara.

Untuk itu, kata Riono, pihaknya mendakwa Dada dengan pasal berlapis. Diantaranya dakwaan kesatu primer Pasal 6 ayat (1) huruf a Undang-undang RI nomor 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan UU No 20 Tahun 2001 tentang perubahan terhadap Undang-undang nomor 31 Tahun 1999 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi  jo Pasal 64 ayat (1) jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHPidana.

Kedua primer Pasal 5 ayat (1) huruf a Undang-undang RI Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dan ditambah dengan UU No 20 Tahun 2001 tentang perubahan terhadap Undang-undang Nomor 31 tahun 1999 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi  jo Pasal 64 ayat (1) jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHPidana.

Ketiga primer Pasal 5 ayat (1) huruf b Undang-undang RI nomor 31 Tahun 1999 tentang pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dan ditambah dengan UU No 20 Tahun 2001 tentang perubahan terhadap Undang-undang Nomor 31 tahun 1999 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi  jo Pasal 64 ayat(1) jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHPidana.

BERITA TERKAIT

Subsider Pasal 13 Undang-undang RI nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dan ditambah dengan UU No 20 Tahun 2001 tentang perubahan terhadap Undang-undang Nomor 31 tahun 1999 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi  jo Pasal 64 ayat(1) jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHPidana.

Dari kesemua pasal yang didakwakan itu Dada terancam hukuman maksimal 20 tahun penjara. Atas dakwaan JPU, Dada tidak akan mengajukan nota keberatan atau eksepsi. Majelis hakim kemudian memutuskan sidang kasus ini kembali akan digelar pada Kamis (9/1) pekan depan dengan agenda pemeriksaan saksi. (san)

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas