Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ustaz Madrasah Protes karena Diwajibkan Beli Buku Fatwa MUI

Sebagian ustaz atau guru madrasah diniyah di Tulungagung, merasa keberatan karena diharuskan membeli buku fatwa MUI

zoom-in Ustaz Madrasah Protes karena Diwajibkan Beli Buku Fatwa MUI
Ist
Logo MUI 

Laporan Wartawan Surya Yuli Ahmada

TRIBUNNEWS.COM, TULUNGAGUNG - Sebagian ustaz atau guru madrasah diniyah di Tulungagung, Jawa Timur, merasa keberatan adanya keharusan membeli buku bunga rampai fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Pasalnya, pembelian buku itu bersifat wajib. Padahal, madrasah yang umumnya dikelola perorangan atau lembaga itu tidak memiliki anggaran khusus.

Bunga rampai fatwa MUI itu, merangkum keputusan hukum para ulama, tentang masalah-masalah kontemporer berdasarkan sumber utama hukum Islam: Al Qur'an dan Hadits.

Para ustaz merasa, buku itu memang perlu dibaca bagi pengajar maupun santri, tetapi tidak elok jika diwajibkan membeli.

"Harganya mahal, tidak semua isinya cocok diajarkan untuk semua kelas," keluh seorang ustaz yang enggan disebut identitasnya, Minggu (12/1/2014).

Menurut dia, keberatan itu sebenarnya juga dirasakan banyak ustadz lain tetapi sejauh ini tidak ada keberanian untuk menolak. "Ya apa boleh buat, saya juga terpaksa beli. Teman-teman juga begitu," terangnya.

BERITA REKOMENDASI

Sekretaris MUI Tulungagung Nurkholis, membenarkan adanya kewajiban pembelian buku tersebut.  "Sebagian madrasah diniyah sudah membeli, dan itu sudah ada kesepakatan," katanya.

Ia menerangkan, program itu sudah berjalan sejak tahun lalu tetapi belum seluruh madrasah diniyah melaksanakan. Itu sebabnya, untuk tahun ini hanya beberapa madrasah yang wajib beli karena tahun lalu belum sempet beli.

"Madrasah diniyah perlu memiliki buku itu, karena madrasah juga mengajarkan fiqh atau hal ihwal hukum Islam," ujarnya.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas