Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Listrik Padam Penghitungan Suara Terganggu

Penghitungan kertas suara Pemilu Legislatif menjadi terganggu karena adanya pemadaman listik oleh PLN

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Listrik Padam Penghitungan  Suara Terganggu
SERAMBI INDONESIA/BUDI FATRIA
Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) membantu peyandang tunanetra memasukkan surat suara pada simulasi pemungutan dan penghitungan suara KIP Kota Banda Aceh, di Gedung GOR KONI Aceh, Rabu (26/3/2014). SERAMBI INDONESIA/BUDI FATRIA 

Laporan Wartawan Tribun Medan / Indra Gunawan Sipahutar

TRIBUNNEWS.COM.LUBUK PAKAM-  Penghitungan kertas suara Pemilu Legislatif menjadi terganggu karena adanya pemadaman listik oleh PLN di Desa Lidah Tanah Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai, Rabu, (9/4/2014). Penghitungan yang belum selesai dilakukan hingga sore hari membuat petugas KPPS memerlukan penerangan listrik.

Apa yang terjadi inipun menjadi keluhan tersendiri oleh orang orang yang terlibat dalam penghitungan. Selain pihak KPPS pemadaman listrik ini juga dikeluhkan oleh saksi dari masing masing Partai atau para Caleg.

Pemadaman listrik ini terjadi sekira pukul 18.00 WIB. Namun hingga berita ini diunggah listrik belum juga hidup.

Banyak pihak mengharapkan agar PLN dapat menghidupkan kembali listrik. Hal itu diharapkan agar tidak ada kekeliruan pada saat penghitungan.

Berita Rekomendasi
Tags:
Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas