AKP Efendi Lubis Perintahkan Resmob Buru Maling Rumah Sekkab
Polisi langsung kerahkan tim khusus resmob terkait rumah pribadi Sekkab Yuhronur Efendi yang dibobol maling
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, LAMONGAN – Polisi langsung kerahkan tim khusus resmob terkait rumah pribadi Sekkab Yuhronur Efendi yang dibobol maling Minggu (11/5/2014) petang. Selain melakukan olah TKP, Kasat Reskrim AKP Efendi Lubis juga telah memerintahkan tim khusus (Timsus) resmob untuk memburu pelaku.
Lubis belum meyakini apakah pelaku sama dengan pembobol di Toko Galaxi Komputer Sabtu (10/05) dini hari atau tidak. "Kita masih selidiki, jadi belum tahu apa ada kaitan pelakunya dengan yang kemarin atau tidak,"kata Lubis.
Yang terpenting konsentrasinya malam ini adalah mengerahkan kekuatan resmob. Nampaknya, kata Lubis, pelaku sudah mempelajari situasi rumah Sekkab, para pelaku tahu kalau rumah itu tidak ditempati dan hanya pembantunya yang dua hari sekali bersih - bersih.
Lubis menjelaskan tidak ada alat bukti milik pelaku yan tertinggal di TKP. Yang ada hanya ada alat olah raga milik korban yang ditinggalkan dan batal diangkut.
Tidak kerusakan di pintu rumah, kecuali gembok pintu pagar."Kita berharap pelakunya segera tertangkap,"tandasnya.
Terkait laptop yang digondol palaku, ternyata Laptop milik anak korban dan bukan berisi dokumen penting apapun