Siapkan Alat Berat untuk Antisipasi Longsor di Jalur Gumitir Banyuwangi
"Sama seperti tahun lalu. Mobil derek juga telah disiapkan. Untuk antisipasi di Gumitir dan wilayah Baluran," kata Mujiono.
TRIBUNNEWS.COM,BANYUWANGI- Beberapa titik jalan di jalur Banyuwangi-Jember via gunung Gumitir merupakan daerah rawan tanah longsor.
Untuk itu, tim gabungan dari Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi dan Dinas Bina Marga Pekerjaan Umum Kabupaten Banyuwangi menyiapkan langkah-langkah khusus saat musim mudik lebaran 2014.
"Tim akan menyiapkan alat berat berupa eksavator. Jadi kalau ada longsor atau pohon tumbang bisa cepat teratasi," kata Mujiono Kepala Dinas Bina Marga dan Pekerjaan Umum.
Alat berat ini ditempatkan di Jembatan timbang Kalibaru.
Selain itu, tim gabungan juga menyediakan mobil derek untuk mengantisipasi truk mogok di wilayah Gumitir yang jalannya berkelok dan penuh tanjakan.
Mobil derek juga disiapkan di Pos Wongsorejo yang berbatasan dengan hutan Baluran yang kondisinya hampir sama dengan Gumitir, penuh kelokan dan tanjakan.
"Sama seperti tahun lalu. Mobil derek juga telah disiapkan. Untuk antisipasi di Gumitir dan wilayah Baluran," kata Mujiono.
Terkait antisipasi longsor dan pohon tumbang di kawasan Gumitir yang berbatasan dengan Kabupaten Jember, pihak Bina Marga dan Pekerjaan Umum Banyuwangi telah berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Jember.