Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bangkai KMP Gelis Yang Terbakar Jadi Tontonan Warga

"Penasaran ingin melihat truk saya," kata Gede Yasa, sopir truk nomor polisi DK-9525-SO.

zoom-in Bangkai KMP Gelis Yang Terbakar Jadi Tontonan Warga
Tribunnews.com/Isfiansyah
Sejumlah petugas pemadam kebakaran saat sibuk memadamkan api yang membakar KLM Anugrah Bahari, Kapal Ekspedisi yang bersandar di Dermaga di jalan Pelabuhan Rakyat Kelurahan Sungai Beliung Kecamatan Pontianak Barat, Jumat (28/2/2015) 

"Hampir setiap hari saya menyeberang ke Lombok," kata Cakra menuturkan.

Ia meminta kepada petugas untuk diberi kesempatan mengambil gambar bangkai kedua truknya di kapal itu sebagai bukti mengajukan klaim asuransi.

Cakra menduga api bersumber dari truk yang ada di depanya yang mengangkut barang-barang elektronik.

"Ombaknya besar sehingga truk bergoyang dan menyenggol badan kapal," ujarnya.

Sementara itu, petugas dari Direktorat Polisi Air Polda Bali mendekati bangkai truk untuk melihat sumber asap yang masih tersisa.

"Tapi kami belum berani masuk ke dalam kapal," kata Kepala Sub-Direktorat Penegakan Hukum Ditpolair Polda Bali, Ajun Komisaris Besar Handoyo Supeno.

Petugas juga melarang warga mendekat bangkai truk untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.

Berita Rekomendasi

Di lokasi persandaran bangkai kapal itu kini mulai bermunculan pedagang dadakan.

Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas