Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gubernur Bali Buka Pelatihan Penanganan Korban Bencana

Mereka berkumpul untuk mengikuti pelatihan Disaster Victim Identification (DVI) tahun 2014.

zoom-in Gubernur Bali Buka Pelatihan Penanganan Korban Bencana
Istimewa
Gubernur Bali I Made Mangku Pastika 

TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Puluhan anggota polisi Polda Bali, Tim ESR, Tim SAR, ahli forensik, dan Labfor cabang Denpasar dan jajaran tim DVI lainnya berkumpul di Ruang Nusa Indah, Hotel Puri Nusa Indah, Denpasar, Bali, Rabu (24/9/2014) pagi.

Mereka berkumpul untuk mengikuti pelatihan Disaster Victim Identification (DVI) tahun 2014.

Gubernur Bali Made Mangku Pastika secara resmi membuka pelatihan DVI tahun 2014 ini. Tahun ini dengan mengambil tema "melalui pelatihan DVI kita tingkatkan kesiapan tim DVI Provinsi Bali dalam penanganan korban bencana massal".

Pastika menyambut baik diadakannya pelatihan DVI ini.

Selain untuk meningkatkan peran serta tim DVI, pelatihan ini dinilai sangat penting dalam peran DVI mengidentifikasi para korban.

Turut hadir mendampingi Pastika adalah Kapolda Bali Irjen Pol Benny Mokalu. Sampai saat ini kegiatan pelatihan masih berlangsung.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas