Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pabrik Terbakar, Karyawan Tak Boleh Pulang

Dari pantauan Surya Online (Tribunnews.com Network), empat unit mobil pemadam kebakaran dari Pemkab Gresik 3 Unit dan PT Semen Gresik satu unit ada di

zoom-in Pabrik Terbakar,  Karyawan Tak Boleh Pulang
Tribun Manado

TRIBUNNEWS.COM, GRESIK - PT Indospring Tbk Jl Mayjend Sungkono, Desa Segoromadu, Kcamatan Kebomas, terbakar sehingga produksi berhenti total, Rabu (8/10/2014) sekitar pukul 21.00 WIB.

Ratusan karyawan tidak diperbolehkan keluar dari area pabrik. Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

Pihak kepolian masih mencari penyebab kebakaran.

Dari pantauan Surya Online (Tribunnews.com Network), empat unit mobil pemadam kebakaran dari Pemkab Gresik 3 Unit dan PT Semen Gresik satu unit ada dilokasi.

Wartawan tidak diperkenankan masuk, petugas Satpam menjaga ketat pintu pagar pabrik baja tersebut.

"Kebakaran sekitar jam 21.00 WIB  tadi, tidak ada korban jiwa. Yang terbakar bagian mesin," kata Nanang Budi, Satpan PT Indospring, Rabu malam (8/10/2014).

Kapolsek Kebomas Kompol Isbari yang ditemui di lokasi menuturkan, penyebab kebakaran masih diselidiki.

Berita Rekomendasi

"Anggota dari Polres masih di dalam. Api bisa padam setelah didatangkan pemadam berbahan busa jika tidak api pasti membara sebab yang terbakar adalah mesin, pasti ada oli-oli yang mudah terbakar,"  katanya.

Hingga kini mesin PT Indospring Tbk masih belum produksi, namun pergantian gilir kerja karyawan pukul 23.00 WIB sedang berlangsung.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas